Prediksi Final Piala AFF U-19 2022: Malaysia vs Laos 15 Juli 2022

Prediksi Final Piala AFF U-19 2022: Malaysia vs Laos 15 Juli 2022
Pemain Laos U-19 merayakan kemenangan atas Thailand U-19 pada laga semifinal Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi (c) Bola.net/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Timnas Malaysia U-19 akan berduel dengan Timnas Laos U-19 di babak final Piala AFF U-19 2022, Jumat 15 Juli 2022. Laga penentuan juara ini akan digelar di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, kick-off jam 20:00 WIB.

Malaysia dan Laos adalah dua wakil dari Grup B. Di semifinal, mereka menyingkirkan dua wakil Grup A yang sebelumnya membuat Timnas Indonesia U-19 kandas, yakni Vietnam dan Thailand.

Malaysia mengalahkan Vietnam 3-0 melalui gol-gol Adam Farhan Faizal, Haiqal Haqeemi, dan Mohammad Haykal Danish Mohd Haizan. Sementara itu, Laos menumbangkan Thailand 2-0 lewat gol-gol Peter Phanthavong dan Damoth Thongkhamsavath.

1 dari 2 halaman

Juara dan Runner-up Grup B Berjumpa di Partai Puncak

Juara dan Runner-up Grup B Berjumpa di Partai Puncak

Pemain Malaysia U-19 malukan selebrasi usai menaklukkan Vietnam U-19 pada laga semifinal Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi (c) Bola.net/M Iqbal Ichsan

Laos adalah juara Grup B, sedangkan Malaysia lolos mendampingi sebagai runner-up. Laos finis dengan poin sempurna 12.

Malaysia menang dua kali, imbang sekali, dan kalah sekali. Satu-satunya kekalahan itu mereka dapatkan saat melawan Laos pada laga terakhir fase grup.

Waktu itu, Laos menaklukkan Malaysia 1-0. Gol tunggal dicetak oleh Phoutthavong Sangvilay lewat titik penalti.

2 dari 2 halaman

Perkiraan Susunan Pemain dan Prediksi Skor

Perkiraan Susunan Pemain dan Prediksi Skor

Pemain Laos U-19 merayakan kemenangan atas Thailand U-19 pada laga semifinal Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi (c) Bola.net/M Iqbal Ichsan

Malaysia (4-3-3): Syahmi Adib Haikal; Muhammad Zuryhakim, Muhammad Faiz, Adli Bin Ahmad Jamil, Danish Irfan Ezal; Omar Raiyan, Ziad El Basheer, Muhammad Haiqal; Adam Farhan, Muhammad Najmudin Akmal, Abdul Rahman Bin Daud Azizol.

Laos (4-2-3-1): Phounin Xayyasone; Phoutthavong Sangvilay, Anantaza Siphongphan, Saleunxay Phommavong, Vongsakda Chanthaleuxay; Chnathavixay Khounthoumphone, Sayfon Keohanam; Vongphachanh Phouthavong, Damoth Thongkhamsavath, Phonsack Seesavath; Peter Phanthavong.

Prediksi Skor Akhir: Malaysia 0-1 Laos.