Piala AFF U-19 : Ditekuk Indonesia, Pelatih Vietnam Salahkan Wasit

Piala AFF U-19 : Ditekuk Indonesia, Pelatih Vietnam Salahkan Wasit
Hoang Anh Toang (c) Mustopa El Abdy
- Pelatih Timnas U-19 Vietnam, Hoang Anh Tuan mengeluhkan kepemimpinan wasit Razlan Joffri Ali usai ditaklukkan Indonesia pada matchday keempat Piala AFF U-19 2018 di Stadion Gelora Delta, Sabtu (7/7). The Golden Star takluk dengan skor akhir 1 - 0.


Menurut Hoang Anh, pertandingan sebenarnya berjalan menarik karena kedua kesebelasan saling menampilkan permainan terbuka. Namun ia menilai dinodai beberapa keputusan wasit yang  merugikan timnya.


"Pertandingan akan tampak sempurna jika wasit tahu apa yang harus dia lakukan," ungkap Hoang Anh usai pertandingan.


Salah satu yang dikeluhkan oleh juru taktik berusia 50 tahun ini adalah ketika wasit tidak memberikan tambahan waktu yang lebih di akhir laga. Sebab extra time banyak dihabiskan untuk menangani pemain Indonesia yang berjatuhan.


Namun, Hoang Anh mengakui bahwa kehilangan konsentrasi menjelang menit akhir menjadi penyebab timnya kebobolan. Sehingga ia harus merelakan tiga poin untuk kubu Indonesia.


"Kita bermain menyerang, Indonesia juga begitu. Tapi di menit-menit akhir kita kurang fokus ketika bertahan," sambungnya.


Dengan kekalahan ini, Vietnam menempati posisi ketiga klasemen sementara Grup A dengan raihan 7 poin. Selisih lima poin dari Indonesia di peringkat pertama dan tiga poin dari Thailand di posisi kedua. (top/ada)