
Bola.net - - Pelatih timnas Indonesia, Bima Sakti menegaskan bahwa dirinya sama sekali tak minder meskipun harus menghadapi sejumlah pelatih bernama besar di Piala AFF 2018. Bima Sakti percaya dengan kemampuan tim yang menurutnya dipenuhi banyak pemain hebat dan haus prestasi.
Timnas Indonesia berada satu grup bersama Thailand, Singapura, Filipina, dan Timor Leste. Tak hanya menghadapi tim yang dinilai cukup kuat, Tim Garuda harus menghadapi tim dengan pelatih yang memiliki nama besar dalam dunia sepak bola.
Namun, Bima Sakti mengaku tak khawatir harus menghadapi pelatih dengan pengalaman tinggi itu. Bima Sakti memilih untuk lebih fokus terhadap timnya.
Advertisement
Mantan gelandang Timnas Indonesia kelahiran Balikpapan itu menegaskan dirinya bersyukur karena bisa berkiprah sebagai pelatih di Piala AFF 2018 dengan membawa pemain-pemain terbaik Indonesia.
"Kami berada di dalam grup yang memiliki pelatih-pelatih dengan nama besar. Namun, saya tetap merasa bangga dan memiliki keyakinan karena saya dikelilingi pemain-pemain hebat yang ingin membawa prestasi tinggi untuk bangsa Indonesia," kata Bima Sakti.
Singapura kini ditangani Fandi Ahmad, pelatih yang merupakan mantan pemain Timnas Singapura di era Bima Sakti masih bermain. Sementara Thailand ditangani oleh Milovan Rajevac, pelatih asal Serbia yang pernah membawa Ghana ke perempat final Piala Dunia 2010.
Nama paling besar datang dari Timnas Filipina yang pada akhir Oktober lalu membuat kejutan dengan merekrut pelatih asal Swedia yang pernah menangani Timnas Inggris di Piala Dunia 2002 dan 2006, Sven Goran Eriksson.
Filipina akan menjadi lawan terakhir Timnas Indonesia di Piala AFF 2018. Kedua tim berhadapan di SUGBK, Jakarta, pada 25 November 2018.
Sumber: bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Open Play 6 November 2018 13:36
VIDEO: Cerita Sopir Bus Timnas Indonesia, Tim Senior Lebih Banyak Diam
-
Tim Nasional 6 November 2018 13:00
-
Tim Nasional 6 November 2018 12:57
-
Tim Nasional 6 November 2018 12:49
Piala AFF 2018: Thailand Anggap Vietnam Lebih Berbahaya Ketimbang Indonesia
-
Tim Nasional 6 November 2018 11:12
Totalitas, Perjuangan Beto Goncalves Hafalkan Lagu Indonesia Raya dan Pancasila
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025 00:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 23:16
-
tim nasional 22 Maret 2025 23:02
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:55
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:34
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:19
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:06
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...