
Bola.net - Timnas Indonesia harus lebih kuat mental jelang duel kontra Singapura pada leg kedua babak semifinal Piala AFF 2020. Pada leg pertama, mental pemain dinilai turun usai kebobolan dari aksi Ikhsan Fandi.
Indonesia meladeni Singapura pada pertemuan pertama semifinal Piala AFF 2020 di National Stadium, Kallang, 22 Desember lalu. Menjalani duel sengit selama 90 menit, Timnas Indonesia harus puas meraih hasil sama kuat 1-1.
Tim Merah-Putih berhasil membuka keunggulan lewat aksi Witan Sulaeman pada menit ke-28. Akan tetapi, keunggulan Timnas Indonesia hanya bertahan sampai 70 menit setelah Ikhsan Fandi Ahmad mencatatkan namanya di papan skor.
Advertisement
Kena Mental
Winger Timnas Indonesia, Ramai Rumakiek, menilai rekan setimnya kena mental ketika dibobol Singapura. Rumakiek memastikan situasi serupa tak akan terjadi pada laga leg kedua semifinal Piala AFF 2020 di National Stadium, Sabtu (25/12/2021) malam WIB.
"Menurut saya, meski pada leg pertama saya tidak main karena akumulasi kartu kuning, para pemain tidak begitu capek karena strategi bagus dari coach Shin Tae-yong," ujar Rumakiek.
"Mungkin para pemain saya lihat dari tribune mental pemain sedikit menurun karena sudah mencetak gol, tetapi dibalas, jadi mereka down sedikit. Di situ para pemain lengah," lanjutnya.
Siap Bertanding saat Natal
Pertandingan leg kedua semifinal Piala AFF 2020 kontra Singapura bertetapan dengan Natal. Sebagai umat Nasrani, Ramai Rumakiek ikut merayakan Natal.
Meski tak bisa merayakan momen spesial tersebut bersama keluarga, Rumakiek tak mempermasalahkan hal tersebut. Apalagi, saat ini dia tengah menjalani tugas negara bersama Timnas Indonesia.
"Untuk Natal, mungkin hari ini kami bermain untuk bela negara, mau itu Natal atau tahun baru, kami para pemain siap khususnya kami umat Kristiani siap untuk laga besok," tegasnya.
Wajib Menang
Hasil imbang 1-1 membuat Indonesia wajib menang ketika berhadapan dengan Singapura dalam laga leg kedua, jika ingin lolos ke final. Pasalnya, regulasi keuntungan gol tandang dihapus karena digelar terpusat di Singapura akibat pandemi COVID-19.
Jika hasil imbang bertahan hingga waktu normal, Timnas Indonesia Harus menang melalui tambahan waktu 2x15 menit. Jika masih imbang juga, penentuan pemenang dilakukan lewat adu penalti.
Disadur dari Bola.com: Rizki Hidayat, 24 Desember 2021
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Piala AFF 2020: Singapura Didukung Ribuan Suporter, Mental Timnas Indonesia Dilarang Down
- Jadwal Piala AFF: Timnas Indonesia vs Singapura 25 Desember 2021
- Egy di Leg Kedua Indonesia vs Singapura: Semoga Jadi Pembeda, Semoga Bisa Bawa Garuda Menang
- Jadwal Leg ke-2 Semifinal Piala AFF 2020 Live di RCTI dan Indosiar, 26-27 Desember 2021
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 23 Desember 2021 18:53
Timpangnya Performa No. 9 Indonesia Vs Singapura di Piala AFF 2020
-
Tim Nasional 23 Desember 2021 18:12
Witan Sulaeman dan Para Pemain Terbaik Timnas Indonesia pada Piala AFF 2020
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Maret 2025 23:16
-
tim nasional 22 Maret 2025 23:02
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:55
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:34
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:19
-
tim nasional 22 Maret 2025 22:06
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...