Jadwal Timnas vs Malaysia 26 Agustus 2017 Dipindah Malam, Ini Kronologisnya

Jadwal Timnas vs Malaysia 26 Agustus 2017 Dipindah Malam, Ini Kronologisnya
Selebrasi pemain timnas Indonesia U-22 usai kalahkan Filipina. (c) PSSI

Bola.net - - Pertandingan semifinal Sea Games 2017 antara Timnas Indonesia U-22 melawan Malaysia dipastikan digelar pada malam hari pada pukul 19.45 WIB.

Pergelaran cabang olahraga sepakbola Sea Games kali ini sudah memasuki babak semifinal. Indonesia dipastikan akan bermain melawan Malaysia, sementara di laga lainnya, Thailand dipertemukan dengan Myanmar.

Pertandingan antara Indonesia dan Malaysia itu sendiri akan digelar di Stadion Shah Alam pada hari Sabtu, 26 Agustus 2017 besok. Namun sempat ada simpang siur terkait jadwal main laga tersebut.

Awalnya, pertandingan Malaysia versus Indonesia dijadwalkan akan digelar pukul 19.45 WIB. Sementara itu duel antara Thailand dan Myanmar digelar pada hari yang sama namun dilangsungkan sore hari pada pukul 15.00 WIB.

Akan tetapi kabarnya ada perubahan jadwal. Laga antara keempat tim itu ditukar; Thailand dan Myanmar akan main malam hari sementara Malaysia dan Indonesia pada sore harinya.

Namun, kini dipastikan bahwa pertandingan antara Malaysia dan Indonesia akan tetap digelar pada malam hari. Kick off akan dilangsungkan tepat pada pukul 20.45 waktu setempat alias 19.45 WIB.

Sementara itu, pertandingan final akan digelar tiga hari setelah dilangsungkannya partai semifinal, tepatnya pada tanggal 29 Agustus 2017. Laga itu akan dilangsungkan di Bukit Jalil National Stadium, Kuala Lumpur pada pukul 19.45 WIB.

Sementara itu untuk laga perebutan tempat ketiga dan kempat juga akan dilangsungkan di hari dan tempat yang sama. Akan tetapi pertandingan itu akan digelar pada sore hari, tepatnya pukul 15.30 WIB.