Persis vs Persija di BRI Liga 1: Thomas Doll Singgung Penyelesaian Akhir yang Kurang

Persis vs Persija di BRI Liga 1: Thomas Doll Singgung Penyelesaian Akhir yang Kurang
Thomas Doll memberikan instruksi pada Andritany Ardhiyasa pada laga pekan ke-13 BRI Liga 1 2023/2024 (c) Muhammad Iqbal Ichsan

Bola.net - Persija Jakarta akan bertandang ke markas Persis Solo dalam pekan ke-14 BRI Liga 1 2023/2024. Kedua tim bakal bentrok pada Sabtu (30/9) malam WIB, di Stadion Manahan, Solo.

Tak ada persiapan khusus yang dilakukan Persija untuk menghadapi Laskar Sambernyawa. Macan Kemayoran berlatih seperti biasanya.

"Persiapannya sama seperti minggu-minggu sebelumnya dan tidak ada yang spesial," ujar pelatih Persija, Thomas Doll saat sesi jumpa pers jelang laga, Jumat (29/9).

"Kami melakukan program seperti biasa. Berlatih tanpa bola dan dengan bola," katanya menambahkan.

1 dari 3 halaman

Singgung Penyelesaian Akhir

Namun, pelatih asal Jerman ini menyinggung penyelesaian akhir timnya jelang laga tersebut. Ia menyebut, finishing Macan Kemayoran belum efektif.

Masalah itu ia soroti lantaran pada pekan lalu Persija kesulitan membobol gawang Bali United. Padahal dalam laga yang berakhir dengan skor imbang 1-1 itu, Macan Kemayoran punya banyak peluang mencetak gol.

"Yang lebih penting kami perbaiki finishing karena itu yang kami kurang di laga terakhir," imbuh Thomas Doll.

2 dari 3 halaman

5 Hasil Laga Terakhir Persija Jakarta di BRI Liga 1 2023/2024

20/08/2023: Persija 2-2 Arema FC
25/08/2023: Dewa United 2-0 Persija
02/09/2023: Persija 1-1 Persib Bandung
17/09/2023: Persik Kediri 1-2 Persija
24/09/2023: Persija 1-1 Bali United