Persipura Tegaskan Siap Lepas Pemain ke Timnas Bentukan KPSI

Persipura Tegaskan Siap Lepas Pemain ke Timnas Bentukan KPSI
Ketua Harian Persipura, La Siya © spt
Bola.net - Persipura Jayapura kembali menegaskan bahwa para pemainnya siap dilepas bila dibutuhkan Timnas Indonesia bentukan KPSI. Meskipun hingga saat ini belum jelas kapan Timnas tersebut akan dimulai.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Ketua Harian Persipura, La Siya. Menurutnya, Mutiara Hitam selalu siap melepas para pemainnya bila mendapat panggilan memperkuat Timnas bentukan KPSI.

“Sampai sekarang memang belum ada surat pemanggilan, tapi Persipura akan melepas pemain apabila dipanggil untuk bermain di Timnas Indonesia (KPSI),” ujar La Siya.

Sebelumnya, La Siya memang telah berkali-kali mengatakan hanya akan melepas pemain untuk Timnas bentukan KPSI atau apabila mendapat panggilan dari Timnas yang dibentuk oleh Joint Committee, bukan Timnas Indonesia bentukan PSSI.

”Persipura sendiri akan memberi jika diminta KPSI ataupun Timnas bentukan Joint Committee,” tambahnya.

Timnas bentukan KPSI ini sendiri telah menunjuk Alfred Riedl dan Benny Dollo untuk menjadi pelatih dan direktur teknik Timnas. Untuk mematangkan tim, Timnas KPSI akan menjalani pemusatan latihan di Malang mulai 6 September nanti.   (sdm/dzi)