Penjelasan Bayu Pradana Atas Insiden Kartu Merah Kiper Vietnam

Penjelasan Bayu Pradana Atas Insiden Kartu Merah Kiper Vietnam
Bayu Pradana berebut bola dengan pemain Vietnam (c) AFF

Bola.net - - Gelandang timnas Indonesia, Bayu Pradana akhirnya angkat bicara terkait insiden yang melibatkan dirinya dengan Nguyen Tran Manh yang berujung kartu merah untuk kiper Vietnam itu.

Seperti diketahui, Vietnam harus bermain dengan 10 pemain ketika kiper mereka diusir wasit pada menit ke-76. Dan keputusan wasit memberikan kartu merah itu karena dinilai telah berlaku tak sportif kepada Bayu Pradana.

"Saya coba berebut bola setelah sepak pojok dan kami sama-sama jatuh, tapi kiper Vietnam ada gerakan kedua dengan menendang punggung saya memakai dua kaki," ungkapnya.

Indonesia sendiri ketika kartu merah itu dikeluarkan tengah unggul 1-0 berkat gol Stefano Lilipaly. Namun unggul jumlah pemain justru membuat Skuat Garuda lengah sehingga tuan rumah Vietnam mampu berbalik unggul lewat dua gol dari Thanh Vu Van dan Tuan Vu Minh di 10 menit terakhir pertandingan.

Beruntung Indonesia akhirnya memastikan satu tempat di final Piala AFF 2016 setelah Manahati Lestusen mencetak gol lewat titik penalti setelah Ferdinand Sinaga dijatuhkan di kotak penalti di perpanjangan waktu.

"Mungkin kami sempat merasa sudah unggul dan memilih untuk bertahan. Tapi akhirnya Vietnam malah bisa mencetak gol lagi ke gawang kami," sambungnya.

"Ini mungkin hasil yang banyak orang tak percaya, banyak pemain juga tak mempercayainya, tapi sebenarnya kami sudah optimis sejak awal karena kami mempersiapkan diri dengan baik," tandasnya.