Pelatih Timnas U-23 Terpikat Aksi Irsyad Maulana

Pelatih Timnas U-23 Terpikat Aksi Irsyad Maulana
Irsyad Maulana (kanan) bersinar di Arema musim ini (c) wearemania
Bola.net - Jalan Irsyad Maulana bergabung dengan Timnas Indonesia U-23 kian lebar. Pelatih Timnas U-23, Aji Santoso terang-terangan mengaku jatuh hati pada penggawa Arema Cronus tersebut.

"Saya tak hanya melihat Irsyad di pertandingan ini saja. Kemarin-kemarin, saya sudah lihat perkembangannya. Anak ini pemain muda yang punya talenta," ujar Aji, kala ditemui di tengah laga antara Arema Cronus versus Persijap Jepara, Senin (03/02).

"Peluang Irsyad untuk masuk ke pemusatan pelatihan (TC) Timnas U-23 terbuka lebar. Saya tahu kualitas anak itu," imbuhnya.

Lebih lanjut, Aji menyebut Irsyad sebagai tipikal pemain yang memiliki kecepatan dan determinasi tinggi. Pemain kelahiran 27 September 1993 ini, menurut Aji, diperlukan untuk membongkar pertahanan lawan dari sisi sayap.

Penilaian Aji mampu dibuktikan Irsyad dalam laga melawan Persijap Jepara di Stadion Kanjuruhan tersebut. Masuk di menit 64, menggantikan Samsul Arif, Irsyad terus menebar teror dari sisi kanan pertahanan Persijap Jepara.

Beberapa kali, aksi individu Irsyad membuat kalang kabut barisan pertahanan Laskar Kalinyamat, julukan Persijap, yang dikomando bek  senior Evaldo Silva. [initial]

 (den/pra)