Pelatih Thailand Puas dapat Berpesta Gol ke Gawang Timnas Indonesia

Pelatih Thailand Puas dapat Berpesta Gol ke Gawang Timnas Indonesia
Pemain Thailand merayakan gol yang dicetak oleh Supachok Sarachat ke gawang Indonesia pada laga kualifikasi Piala Dunia 2022 di SUGBK, Jakarta, Selasa (10/9). Indonesia takluk 0-3 dari Thailand. (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Thailand berhasil mengalahkan Timnas Indonesia pada partai kedua Grup G putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2019) malam WIB. Tak tanggung-tanggung, skuat asuhan Akira Nishino itu menang dengan skor telak 3-0.

Gawang Timnas Indonesia yang dijaga Andritany Ardhiyasa baru bisa dibobol Thailand pada babak kedua. Dua gol di antaranya tercipta melalui Supachok Sarachat (55', 73'), dan satu lagi via tendangan penalti Theerathon Bunmathan (65').

Bisa berpesta gol ke gawang Timnas Indonesia, luapan kebahagiaan tak dapat dibendung Nishino. Terlebih, tekanan dari tim tuan rumah bisa diatasi pasukannya.

"Hari ini laga pertama tandang kami dan hasilnya memuaskan. Saya rasa pemain juga merasakan atmosfer yang luar biasa di Indonesia dan pemain bisa mengatasi tekanan tersebut," ujar Nishino usai laga.

"Maka dari itu, saya senang dengan kemenangan ini," katanya menambahkan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Thailand di Puncak Klasemen

Adapun, kemenangan atas Timnas Indonesia menempatkan Thailand di posisi puncak klasemen sementara Grup G. Dari dua partai yang telah dijalani, tim berjuluk Gajah Perang itu mengumpulkan empat poin hasil dari satu kali imbang dan satu kali menang.

Di laga selanjutnya, Thailand akan berhadapan dengan Uni Emirat Arab (UEA). Duel kedua negara bakal berlangsung 15 Oktober mendatang.

Sementara itu, Timnas Indonesia kini menjadi juru kunci Grup G. Dari dua pertandingan yang sudah dimainkan, dua duanya berakhir dengan kekalahan.

Pada partai berikutnya, Timnas Indonesia akan menjalani laga tandang ke markas UEA. Pertandingan tersebut bakal digelar 10 Oktober mendatang.

(Bola.net/Fitri Apriani)