Pelatih Malaysia Akui Kualitas Individu Skuat Garuda Jaya

Pelatih Malaysia Akui Kualitas Individu Skuat Garuda Jaya
Ilham Udin Armayn dkk dipuji pelatih Malaysia (c) Fajar Rahman
Bola.net - Gagal melaju ke babak semifinal Piala AFF U-19, pelatih Timnas U-19 Malaysia, Aminuddin Bin Hussin memuji kualitas Timnas U-19 Indonesia. Menurut Aminuddin kualitas individu Skuat Garuda Jaya menjadi alasan terhentinya langkah Malaysia di Piala AFF U-19.

"Kami datang untuk melaju ke final. Kami tak layak ke semifinal. Semua pemain sudah berusaha maksimal, tetapi kami gagal karena kualitas individu pemain indonesia," ucap Aminuddin Bin Hussin pada sesi jumpa pers usai laga.

Sebelumnya, langkah Malaysia di Piala AFF U-19 terhenti setelah ditahan imbang Indonesia dengan skor 1-1 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo. Harimau Muda -julukan Timnas U-19 Malaysia- unggul terlebih dahulu di menit ke-20 melalui Muhammad Jafri. Indonesia baru bisa membalas di menit ke-53 lewat Ilham Udin Armayn.

Kekecewaan gagal melaju ke babak semifinal juga disayangkan oleh pemain Malaysia, Mohammad Irfan Zakaria. Tetapi Irfan merasa masih bisa pulang dengan kepala tegak karena tak kalah dari Indonesia.

"Kami bermain sebaik mungkin, kita tak kalah dari game terakhir," pungkas Irfan.[initial]

BACA JUGA

  (mac/dzi)