Pelatih Korsel Waspadai Kekuatan Garuda Muda

Pelatih Korsel Waspadai Kekuatan Garuda Muda
Timnas Indonesia U-23 diwaspadai Korea Selatan (c) Antok
Bola.net - Timnas Indonesia U-23 rupanya sangat diwaspadai oleh Korea Selatan U-23 di ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 2016. Hal tersebut diungkapkan oleh pelatih tim negeri ginseng, Shin Tae-Yong.

Menurut Tae-Yong, tim Garuda Muda memiliki potensi membuat timnya kewalahan dalam partai terakhir yang digelar pada 31 Maret mendatang.

"Saya akan terus mempersiapkan tim terbaik untuk laga melawan Indonesia U-23. Ini perlu dilakukan karena Indonesia memiliki beberapa keuntungan. Utamanya, kami bermasalah dengan cuaca," ujar Shin Tae-yong.

"Saya berencana untuk menggunakan hampir seluruh pemain yang berjumlah 23. Kami akan melakoni tiga pertandingan dalam waktu singkat dalam kondisi panas dan lembab. Untuk pertandingan terakhir melawan Indonesia, saya akan menurunkan 11 pemain terbaik," imbuhnya.

Selain Indonesia, di babak kualifikasi ini Korsel juga akan menghadapi dua lawan lainnya, yakni Brunei Darussalam dan Timor Leste. [initial]

 (esa/pra)