Pede Abis! Nadeo Yakin Timnas Indonesia Bisa Curi Kemenangan di Kandang Vietnam

Pede Abis! Nadeo Yakin Timnas Indonesia Bisa Curi Kemenangan di Kandang Vietnam
Starting XI Timnas Indonesia lawan Vietnam di leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Utama Bung Karno, Jakarta, Jumat (06/01/2023) sore WIB. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Kiper Timnas Indonesia, Nadeo Argawinata optimistis timnya bisa mengalahkan Vietnam pada leg kedua babak semifinal Piala AFF 2022. Pertemuan kedua bakal digelar di My Dinh National Stadium, Hanoi, Senin (9/1/2023).

Sebelumnya pada leg pertama, kedua tim bermain imbang 0-0, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (6/1).

"Kami harus fokus lagi dengan pertandingan selanjutnya di Vietnam. Kami semua pemain yakin bisa mencuri kemenangan," ujar Nadeo.

Timnas Indonesia memang harus mengalahkan Vietnam atau minimal menahan imbang tuan rumah 1-1 agar bisa mendapatkan tiket ke final. Andai lolos, Skuad Garuda akan menghadapi Thailand atau Malaysia pada partai puncak.

1 dari 1 halaman

Berkaca dari Leg Pertama

Nadeo yakin Timnas Indonesia bisa mengalahkan Vietnam pada leg kedua nanti karena berkaca dari pertemuan pertama.

"Kami bisa mengatasi Vietnam di sini (SUGBK). Pasti kami juga bisa mengatasi Vietnam di sana," imbuh Nadeo.

Adapun pada leg pertama, Vietnam lebih unggul dalam penguasaan bola mencapai 56 persen. Namun, Nadeo Cs berhasil mencatatkan peluang lebih banyak dengan melepas delapan tembakan, dua di antaranya on target.

(Bola.net/Fitri Apriani)