Pandit Vietnam Nilai Kemenangan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Hanya Beruntung

Pandit Vietnam Nilai Kemenangan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Hanya Beruntung
Duel Sandy Walsh dengan Pham Tuan Hai di laga Vietnam vs Indonesia di matchday 2 Grup D Piala Asia 2023 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Jumat (19/01/2024) malam WIB. (c) AP Photo/Hussein Sayed

Bola.net - Pendapat menarik dilontarkan Phan Thanh Hung soal kemenangan Timnas Indonesia atas Vietnam di Piala Asia 2023. Pandit sepak bola Vietnam itu merasa Indonesia menang karena beruntung.

Vietnam berada di grup yang sama dengan Indonesia di Piala Asia 2023. The Golden Star kalah dengan skor 0-1 atas Indonesia. Vietnam kalah setelah gawang mereka dibobol Asnawi Mangkualam lewat titik putih.

Setelah Piala Asia 2023, kedua negara bakal kembali bertemu di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pada 21 Maret 2024 nanti, Vietnam akan menjalani laga tandang ke Stadion Gelora Bung Karno.

Jelas ini bukan laga yang mudah bagi kubu Vietnam. Mereka akan bermain tandang dan baru saja dikalahkan Indonesia di Piala Asia 2023. Lantas, seperti apa komentar Phan Thanh Hung? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

Timnas Indonesia Hanya Beruntung Menang Lawan Vietnam

Timnas Indonesia Hanya Beruntung Menang Lawan Vietnam

Selebrasi Asnawi Mangkualam setelah membobol gawang Timnas Vietnam, Jumat (19/1/2024) (c) AP Photo/Hussein Sayed

Phan Thanh Hung menyuntikkan kepercayaan diri pada Timnas Vietnam jelang duel lawan Indonesia. Pria yang pernah jadi pelatih Da Nang FC itu merasa Vietnam tidak kalah dari segi permainan dibanding Indonesia di Piala Asia lalu.

"Kekalahan Timnas Vietnam dari tim dari Indonesia memang adalah suatu kerugian. Akan tetapi, tentang kondisi di lapangan, ini bukan tentang kekalahan dalam permainan," buka Phan Thanh Hung dikutip dari Dantri.

"Vietnam masih bermain sangat teknis, punya koordinasi serangan yang baik, dan punya lebih banyak peluang mencetak gol dibandingkan lawannya, terutama di babak kedua. Sayang sekali kami tidak bisa memanfaatkan peluang tersebut," imbuh Phan Thanh Hung.

2 dari 2 halaman

Perbedaan Komposisi Pemain Timnas Vietnam

Perbedaan Komposisi Pemain Timnas Vietnam

Duel Marselino dengan Nguyen Thai Son di laga Vietnam vs Indonesia di matchday 2 Grup D Piala Asia 2023 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Jumat (19/01/2024) malam WIB. (c) AP Photo

Phan Thanh Hung melihat faktor komposisi pemain juga jadi faktor pembeda di Piala Asia 2023 lalu. Vietnam kehilangan banyak pemain kunci karena cedera. Mereka harus memanggil pemain dari kelompok usia untuk bermain di Piala Asia.

Sementara, kubu Indonesia bisa bermain dengan kekuatan penuh. Indonesia bahkan mendapat tambahan kekuatan lantaran Justin Hubner mendapat status WNI menjalani pendaftaran pemain untuk Piala Asia 2023 ditutup.

Nah, untuk pertemuan pada Maret 2024 nanti, Phan Thanh Hung meyakini Vietnam bakal sangat kompetitif jika semua pemain kuncinya pulih.

Sumber: Dantri