Okto dan Ridwan Gabung Timnas Indonesia

Okto dan Ridwan Gabung Timnas Indonesia
Latihan Timnas semakin lengkap (c) Bola-Esa
Bola.net - Latihan kedua Timnas Indonesia di Lapangan C, Senayan, Rabu (01/8) semakin ramai. Muhammad Ridwan dan Oktovianus Maniani menambah jumlah pemain ISL yang telah bergabung.

Kedua pemain tersebut memenuhi panggilan negara untuk mempersiapkan diri beruji coba kontra Valencia. Selain itu, mereka juga dipersiapkan untuk tampil di ajang Piala AFF 2012.

"Saya senang bisa dipanggil Timnas lagi dan berkesempatan tampil di Piala AFF," ujar Ridwan di sela-sela latihan.

Pemain Sriwijaya FC tersebut pun bertekad untuk memberikan yang terbaik bagi Timnas sebagai ganti kegagalan di tahun 2010.

Namun, bergabungnya dua pemain ini tak diikuti oleh salah satu kiper muda yang dimiliki Indonesia, Kurnia Meiga Hermansyah. Nil Maizar akhirnya mengganti dengan kiper Persebaya Endra Prasetya.

"Kami gantikan Kurnia Meiga karena sampai sekarang belum datang," ujar Nil yang mengaku bahwa kualitas Endra tak jauh beda dengan kiper Arema ISL tersebut.

Nil kini menantikan kedatangan pemain Mitra Kukar, Ahmad Bustomi. Gelandang andalan Indonesia ini dijadwalkan bergabung dengan rekan-rekannya hari ini.   (bola/end)