Nova Arianto Berpeluang Gantikan Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2023

Nova Arianto Berpeluang Gantikan Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2023
Nova Arianto menyaksikan laga pembuka Piala Presiden 2019 antara Persib Bandung melawan Tira Persikabo. (c) (Bola.com/Erwin Snaz)

Bola.net - Nova Arianto berpeluang naik pangkat. Ia bisa menjadi pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2023 menggantikan Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong tidak dapat menangani Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2023. Pasalnya, ia harus memoles Timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023.

Jadwal SEA Games 2023 di Kamboja yang digelar pada 5-17 Mei 2023 berdempetan dengan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia pada 20 Mei-11 Juni 2023.

Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan atau yang akrab disapa Iwan Bule mengatakan bahwa Shin Tae-yong telah memikirkan penggantinya di Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2023.

"Kami sudah diskusikan dengan Shin Tae-yong di Bali. Dia akan menunjuk asistennya, tapi tetap di bawah kendali Shin," ujar Iwan Bule.

"Karena Shin Tae-yong melatih dari Timnas Indonesia U-20 sampai senior sehingga mungkin nanti untuk Timnas Indonesia U-23 akan diberikan ke yang lain," katanya menambahkan.

1 dari 1 halaman

Bocoran dari Iwan Bule

Status sebagai pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2023 kemungkinan bakal menjadi milik Nova Arianto, yang berstatus tangan kanan Shin Tae-yong.

"Bocoran sebelumnya akan diberikan kepada Nova Arianto. Namun, kami belum memutuskan," tutur Iwan Bule.

"Nanti akan ada rapat Eksekutif Komite (Exco) PSSI untuk menentukan ini," imbuh mantan Kapolda Metro Jaya ini.

(Bola.net/Fitri Apriani)