
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto menegaskan ambisi sekaligus mimpinya untuk membawa anak asuhnya tampil di pentas akbar Piala Asia U-17 2025 mendatang.
Timnas Indonesia U-16 akan berlaga di Piala AFF U-16 2024 pada bulan depan. Turnamen kelompok umur bergengsi di Asia Tenggara itu berlangsung di Solo, Jawa Tengah mulai 24 Juni-4 Juli mendatang.
Rangkaian persiapan pun sudah dilakukan untuk menyambut Piala AFF U-16 tahun ini. Skuad berjulukan Garuda Muda itu menjalani pemusatan latihan atau training center (TC) selama sebulan lebih di Yogyakarta.
Advertisement
Total ada 34 pemain yang mengikuti TC di Kota Gudeg. Beberapa nama di antaranya merupakan personel diaspora. Dalam TC kali ini, tim pelatih Timnas Indonesia U-16 memberlakukan sistem promosi degradasi. Nantinya, hanya 23 pemain saja yang dibawa ke Solo.
Target Pribadi Nova Arianto
Timnas Indonesia U-16 menyandang status sebagai juara bertahan di turnamen ini. Dua tahun lalu, Garuda Muda mengangkat trofi juara di rumah sendiri. Ketika itu, armada Bima Sakti tersebut sukses menumbangkan Vietnam 1-0 dalam partai final di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto mengungkapkan, tidak ada target khusus dari PSSI yang dibebankan di Piala AFF U-16 204. Namun, juru taktik berusia 44 tahun itu memiliki ambisi pribadi untuk mengantarkan Garuda Muda lolos ke Piala Asia U-17 2025.
"Target khusus dari PSSI tidak ada, tapi saya ada target pribadi. Saya ingin membawa tim ini lolos Piala Asia U-17 2025, itu harapan dari saya," ujar Nova Arianto kepada Bola.com.
"Namun, di Piala AFF U-16 2024 kami akan tetap serius, ini bisa menjadi uji coba buat pemain. Kami juga bisa mencari pemain untuk dibawa ke Kualifikasi Piala Asia U-17. Hasil di AFF juga bisa membuat pemain lebih percaya diri," sambungnya.
Penilaian Nova Arianto
Ditanya soal perbandingan skuad juara edisi sebelumnya dengan sekarang, Nova Arianto menyebut semua pemain memiliki potensi yang sama. Tidak jauh berbeda.
"Hampir sama, rata-rata pemain kami adalah pemain baru yang baru saja dari sepak bola usia dini. Kalau Timnas senior bisa dilihat di kompetisi, tapi untuk U-16 pemain masih tahap belajar, baru timbul," katanya.
"Jadi kami harus lebih sabar dan perlu waktu untuk bagaimana memberikan materi latihan yang baik, disiplin yang baik, taktikal yang baik. Itu yang diberikan secara bertahap," lanjut pelatih kelahiran Semarang, Jawa Tengah itu.
Disadur dari: Bola.com Ana Dewi, Aryo Atmaja) 23 Mei 2024
Jangan Lewatkan!
- Kelas Abangku! Maarten Paes Bikin 8 Saves untuk Bawa FC Dallas ke 8 Besar US Open Cup 2024
- Mengapa Pratama Arhan Tak Kunjung Debut di Suwon FC?
- Komposisi Skuad Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina: Mayoritas Main di Luar Negeri!
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 28 Maret 2024 17:39
Nova Arianto Panggil 36 Pemain ke Timnas Indonesia U-16 untuk Diseleksi
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 08:15
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:03
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:57
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:49
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 07:46
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Maret 2025 08:27
-
tim nasional 20 Maret 2025 08:24
-
tim nasional 20 Maret 2025 08:05
-
tim nasional 20 Maret 2025 08:03
-
tim nasional 20 Maret 2025 07:57
-
tim nasional 20 Maret 2025 07:49
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...