Nonton Live Streaming Arab Saudi vs China di RCTI - Kualifikasi Piala Dunia 2026

Nonton Live Streaming Arab Saudi vs China di RCTI - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Starting XI Arab Saudi pada laga lawan Indonesia di Stadion Gelora Bung Karno (c) Abdul Aziz

Bola.net - Link live streaming laga Arab Saudi vs China di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Duel ini digelar di pada Jumat (21/3/2025) mulai jam 01:15 dini hari WIB, siaran langsung RCTI serta live streaming Vision+.

Duel Arab Saudi vs China ini sangat krusial dalam persaingan di Grup C, terutama bagi Timnas Indonesia seusai kekalahan telak 1-5 dari tuan rumah Australia.

Arab Saudi dan China kini sama-sama memiliki poin 6, sama dengan poin milik Timnas Indonesia dan Bahrain. Artinya, siapa pun tim yang menang di laga ini berpeluang besar lolos ke babak berikutnya.

Arab Saudi yang bermain di kandang sendiri jelas lebih diunggulkan. Namun, China juga pantang diremehkan karena mereka bisa saja membuat kejutan.

1 dari 3 halaman

Jadwal Pertandingan dan Link Live Streaming

Jadwal Pertandingan dan Link Live Streaming

Skuad China merayakan golnya ke gawang Australia di Adelaide Oval, Kamis (10/10/2024). (c) AP Photo/James Elsby

Arab Saudi vs China
King Saud University Stadium, Riyadh
Jumat, 21 Maret 2024
01:15 WIB
Siaran langsung: RCTI
Live streaming: Vision+
Link streaming: https://www.visionplus.id

PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vision+ bisa diakses dengan berlangganan paket Premium. Harga paket Premium mulai Rp20 ribu per bulan, sedangkan paket Premium Sports mulai Rp40 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.

2 dari 3 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Perkiraan Susunan Pemain

Pelatih Timnas Arab Saudi, Herve Renard (kiri), bersama Abdullah Al Hamdan (kanan), di sesi konferensi pers jelang lawan Indonesia, Senin (18/11/2024). (c) Bola.net/Fitri Apriani

Arab Saudi (4-2-3-1): Mohammed Al Owais; Saud Abdulhamid, Ali Al Bulayhi, Hassan Tambakti, Ali Lajami; Mohamed Kanno, Musab Al Juwayr; Marwan Al Sahafi, Abdullah Al Hamddan, Salem Al Dawsari; Feras Al Brikan.

Pelatih: Herve Renard.

China (4-4-2): Wang Dalei; Yang Zexiang, Jiang Guangtai, Zhu Chenjie, Hu Hetao; Xie Wenneng, Wang Shangyuan, Xu Haoyang, XCao Yongjing; Wu Lei, Wei Shihao.

Pelatih: Branko Ivankovic.

3 dari 3 halaman

Klasemen Grup C

Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 (c) FotMobKlasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 (c) FotMob