Nil Maizar Anggap Lini Tengah Singapura Berbahaya

Nil Maizar Anggap Lini Tengah Singapura Berbahaya
Kemampuan Shahril Ishak dkk diwaspadai Indonesia © AFF
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, Nil Maizar mewaspadai lini tengah Singapura yang akan menjadi lawan Skuad Garuda Rabu (28/11). Menurut Nil, The Lions -julukan Timnas Singapura- diperkuat oleh gelandang berkualitas dengan umpan-umpan yang akurat.

"Secara umum Singapura tim dengan koordinasi bagus, terutama di gelandang, ada pemain bagus seperti Fahrudin, Shahril Ishak," ucap Nil Maizar ketika ditemui wartawan Bola.net M Rachmatullah di Hotel Palace of Golden Horses tempat skuad Garuda menginap sepanjang gelaran AFF.

Untuk mengatasi permainan Singapura, Nil akan mencoba meredam agresivitas gelandang mereka. Pelatih berusia 42 tahun ini juga akan memperkuat lini belakang agar tidak terlalu banyak memberi ruang kepada dua striker berbahaya milik Singapura.

"Striker Singapura bagus semua kita harus lebih waspada. Apalagi kondisi mental mereka tengah dalam kondisi bagus setelah menang 3-0 dari malaysia. Kami akan perkuat lini belakang untuk mengatasi serangan pemain Singapura," Nil menambahkan.

Kondisi lini belakang Indonesia kemungkinan bakal ditinggal oleh Handi Ramdhan yang cedera saat menghadapi Laos. Untuk menggantikan posisinya, Nil menyiapkan dua nama, Fachrudin dan Valentino Telaubun. "Kondisi Handi masih 70 persen. Tetapi ada Fachrudin dan Valentino di posisi yang sama, kita lihat saja kondisi terakhirnya," ujar Nil menjelaskan. (mac/dzi)