Mundur Dari Bursa Pelatih Timnas, Indra Sjafri Fokus di Bali United

Mundur Dari Bursa Pelatih Timnas, Indra Sjafri Fokus di Bali United
indra sjafri (c) Bali United
- Indra Sjafri memiliki prioritas sendiri usai memastikan mundur dari bursa pelatih Timnas Indonesia. Pelatih Bali United ini menegaskan bakal kembali ke klubnya dan fokus mendampingi klub berjuluk Serdadu Tridatu tersebut dalam ajang Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016.


"Saya putuskan menarik diri dari calon pelatih timnas dan fokus untuk melanjutkan program saya di Bali United," ujar Indra Sjafri.


"Sekarang saya hanya fokus untuk membangun tim yang kuat bersama Bali United dan memajukan sepak bola Bali," sambungnya.


Sebelumnya, Rabu (01/06) kemarin, Indra Sjafri sudah mengikuti audiensi yang diselenggarakan PSSI untuk memilih Pelatih Timnas Indonesia. Selain Indra Sjafri, dalam audiensi ini, diundang pula Nilmaizar dan Rahmad Darmawan.


Namun, usai mengikuti audiensi, Indra Sjafri menyatakan diri mundur dari bursa kandidat pelatih Timnas Indonesia. Mantan pelatih Timnas U-19 ini menilai, walau sudah bebas dari sanksi FIFA,  saat ini situasi di PSSI belum kondusif.


"Saya rasa saat ini situasi di PSSI belum kondusif walaupun sudah terbebas dari sanksi FIFA," tutur pria berusia 53 tahun tersebut.


"Situasi tersebut pastinya akan mengganggu persiapan timnas dalam mengikuti berbagai turnamen. Hal yang nantinya akan berujung pada tidak maksimalnya penampilan timnas di turnamen yang diikuti," sambungnya.


Lebih lanjut, Indra menegaskan, keputusannya ini bukan berarti ia tak lagi mencintai Timnas Indonesia. Ia juga menyebut menjadi pelatih Timnas adalah sebuah kebanggaan bagi seluruh pelatih, termasuk ia.


"Namun sekarang belum saatnya untuk saya," ia menandaskan. [initial]


 (den/asa)