Milo Harap Dua Penggawa Arema Dimainkan pada Laga Kontra Malaysia

Milo Harap Dua Penggawa Arema Dimainkan pada Laga Kontra Malaysia
Dendi Santoso saat memperkuat Timnas Indonesia lawan UEA (c) Bola.com/Dok. AFC

Bola.net - Sebuah asa diungkapkan Milomir Seslija jelang laga antara Timnas Indonesia dan Malaysia, pada lanjutan ajang Grup G Zona Asia Kualifikasi Piala Dunia 2022. Pelatih Arema FC ini berharap dua pemainnya yang dipanggil memperkuat Timnas Indonesia, Dendi Santoso dan Hendro Siswanto, mendapat kesempatan untuk turun pada laga tersebut.

"Saya harap mereka berdua akan tampil pada pertandingan nanti," ucap Milo, sapaan karib Milomir Seslija.

"Mereka berdua adalah pemain bagus. Mereka layak untuk mendapat kesempatan tampil membela negara," sambungnya.

Milo menilai, pemanggilan Dendi dan Hendro bukan tanpa alasan. Pelatih asal Bosnia tersebut menilai bahwa dua pemain ini memiliki potensi besar untuk membantu perjuangan Skuad Garuda, julukan Timnas Indonesia.

"Mereka tampil sangat apik di klub. Dendi dan Hendro pun merupakan pemain yang sangat konsisten. Saya yakin mereka berdua akan banyak berkontribusi bagi Timnas Indonesia," tuturnya.

Skuad Garuda akan meneruskan perjalanan mereka di ajang Grup G Zona Asia Kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan menghadapi Timnas Malaysia. Laga tersebut akan digelar di Stadion Bukit Jalil Malaysia, Selasa (19/11/2019).

Ini merupakan kali kedua Skuad Garuda berhadapan dengan Harimau Malaya, julukan Timnas Malaysia, pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022. Pada pertemuan pertama, yang dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Kamis (05/09/2019) lalu, mereka kalah dengan skor 2-3.

Timnas Indonesia saat ini berada di dasar Grup G Zona Asia Kualifikasi Piala Dunia 2022. Dari empat laga yang sudah dilakoni, Skuad Garuda belum sekali pun meraih angka.

Bagaimana Milo melihat peluang Timnas Indonesia pada pertandingan tersebut? Simak di bawah ini.

1 dari 1 halaman

Potensi Kejutan

Potensi Kejutan

Milomir Seslija (c) Bola.com/Vitalis Yogi Trisna

Sementara itu, Milo menyebut bahwa Timnas Indonesia memiliki potensi untuk membuat kejutan pada pertandingan ini. Hal tersebut, menurut pelatih berusia 55 tahun ini, tak lepas dari tiadanya lagi tekanan bagi Timnas Indonesia.

Menurut Milo, pada pertandingan ini, Timnas Indonesia sudah tak lagi memiliki beban. Pasalnya, peluang mereka lolos sudah tertutup.

"Dengan kondisi ini, pemain-pemain yang mendapat kesempatan bermain bisa jadi akan bisa tampil lepas dan bermain sebaik mungkin," tutur Milo.

"Sementara itu, di sisi lain, Malaysia memerlukan kemenangan pada pertandingan ini, Mereka pun akan bermain di kandang sendiri. Tentu ini bisa jadi tekanan mereka," ia menambahkan.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)