
Bola.net - - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Luis Milla mengungkapkan alasan mengapa tidak memanggil gelandang Bali United, Stefano Lilipaly untuk memperkuat timnya. Menurutnya, posisi yang ditempatkan Lilipaly sudah banyak diisi pemain lain.
Seperti diketahui, Lilipaly menjadi salah satu pemain lokal tersubur di kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak musim 2018. Meski berposisi sebagai gelandang, dia sudah mengemas tujuh gol.
Milla mengakui Lilipaly merupakan pemain yang bagus. Namun, dia hanya bisa memanggil pemain berdasarkan kebutuhan tim.
"Lilipaly memang bermain di Liga saat ini. Tapi, ini U-23 dan hanya tiga pemain senior yang dibutuhkan. Dia (Lilipaly) memang pemain baik, tak ada keraguan ketika saya latih senior dia akan saya bawa," ujar Milla di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Minggu (3/6) malam.
"Tapi saat ini hanya tiga pos yang dibutuhkan. Pertama kami butuh striker yang kami pantau terus, kami butuh kiper berpengalaman, dan satu lagi bek tengah," tambah pelatih berkebangsaan Spanyol ini.
Kuota Penuh
"Lilipaly memang bermain sangat baik di liga. Tapi di U-23 sudah banyak pemain yang mengisi posisi dia. Mulai dari Saddil Ramdani, Evan Dimas, dan juga Septian David Maulana," tutupnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 3 Juni 2018 00:47
Lawan Thailand, Timnas Indonesia U-23 Akan Rotasi Penjaga Gawang
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Maret 2025 05:29
-
tim nasional 21 Maret 2025 04:00
-
tim nasional 21 Maret 2025 03:36
-
tim nasional 21 Maret 2025 02:10
-
tim nasional 21 Maret 2025 00:41
-
tim nasional 20 Maret 2025 23:54
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...