
Bola.net - Timnas Indonesia U-22 sebentar lagi akan tampil di SEA Games 2019 yang berlangsung di Filipina. Rencananya, skuat Garuda Muda bakal bertolak ke Filipina pada Kamis (21/11) besok.
Sebelum berangkat ke Filipina, Timnas Indonesia U-22 menjalani persiapan terakhir di Tanah Air, Rabu (20/11). Latihan berlangsung di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta.
"Hari ini kami latihan pemantapan persiapan, dengan intensitas tinggi. Saya harap pemain bisa lebih siap, fisik, pemahaman taktik, mental, dan teknik," ujar pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri usai memimpin latihan.
Advertisement
"Mereka banyak melakukan latih tanding dengan sesama pemain untuk tetap menjaga kekompakan tim," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Usaha dan Doa
Diajang SEA Games 2019, Timnas Indonesia U-22 tergabung di Grup B. Garuda Muda satu pot dengan Thailand, Vietnam, Laos, Singapura, dan Brunei Darussalam.
Lawan-lawan yang bakal dihadapi Timnas Indonesia U-22 terbilang cukup berat. Namun dengan usaha dan doa, Indra yakin timnya bisa meraih hasil yang maksimal.
"Kita harus percaya dan support ke tim ini. Insya Allah kita akan berusaha untuk menang," imbuh mantan pelatih Bali United ini.
Pada laga perdana di SEA Games 2019, Timnas Indonesia U-22 akan bersua Thailand, Selasa (26/11). Disusul masing-masing melawan Singapura (28/11), Vietnam (1/12), Brunei Darussalam (3/12), dan Laos (5/12).
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 19 November 2019 10:03
Timnas Indonesia U-22 Siap Akhiri Dahaga Medali Emas di SEA Games 2019
-
Tim Nasional 19 November 2019 09:46
Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2019: Motivasi sang Underdog
-
Tim Nasional 19 November 2019 09:36
-
Tim Nasional 19 November 2019 09:28
-
Olahraga Lain-Lain 17 November 2019 23:40
Kilas Balik 5 Negara Peraih Medali Emas Cabor Sepak Bola SEA Games
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Maret 2025 06:21
-
tim nasional 21 Maret 2025 05:29
-
tim nasional 21 Maret 2025 04:00
-
tim nasional 21 Maret 2025 03:36
-
tim nasional 21 Maret 2025 02:10
-
tim nasional 21 Maret 2025 00:41
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...