Menpora Sarankan Agar Timnas U-19 Dipisahkan

Menpora Sarankan Agar Timnas U-19 Dipisahkan
Roy Suryo. (c) Fafa Wahab
Bola.net - Pandangan seputar kelanjutan karir tim nasional Indonesia U-19, diberikan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Roy Suryo. Menurut Roy, sebaiknya para penggawa Timnas U-19 dipisahkan untuk menjalani karirnya masing-masing.

"Sekalipun saya percaya PSSI (Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia) sudah menyiapkan kelanjutan tim ini, namun tidak ada salahnya saya ikut memberikan pandangan," kata Roy Suryo.

"Yakni, tim ini harus dipisahkan dulu. Pemain diberikan kesempatan menjalani karirnya masing-masing. Biarkan mereka berkembang tanpa digabungkan," tuturnya.

Evan Dimas dan kawan-kawan, harus tersingkir dari ajang Piala AFC U-19 2014, Myanmar. Hal tersebut, akibat dikandaskan Uzbekistan, Australia dan Uni Emirates Arab (UEA) di babak penyisihan grup.

Otomatis, Garuda Jaya- julukan Timnas Indonesia U-19- melewatkan kesempatan berlaga di Piala Dunia U-20 tahun 2015 di Selandia Baru. [initial]

 (esa/mac)