Menpora Berharap Garuda Ganyang Malaysia

Menpora Berharap Garuda Ganyang Malaysia
Indonesia dinilai mampu kalahkan Malaysia © reu/mdk
Bola.net - Kesuksesan mengalahkan Singapura di laga kedua Piala AFF 2012 membuat sumringah Menpora Andi Mallarangeng. Menurutnya, hasil itu bisa menjadi penyemangat tim untuk menjadi juara.

"Semua kita serahkan kepada pelatih, dia tahu betul potensi anak-anaknya, mengatur strategi mana yang terbaik," kata Andi saat menghadiri rapat kerja dengan Komisi X di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (29/11).

Harapan juga disampaikan oleh Andi jelang laga berikutnya melawan Malaysia. Menghadapi musuh bebuyutan di laga pamungkas, Andi berharap Timnas meraih kemenangan dan menjadi juara grup.

"Kami berharap menang dan juara grup, pokoknya berapapun yang penting menang," ujarnya.

Saat ini Andik Vermansyah dkk memimpin grup B dengan koleksi empat poin hasil dari satu kali menang dan satu kali imbang. Hasil seri sudah cukup membuat Merah Putih meraih satu tempat di semifinal.[initial]

NYANYIAN FANS MALAYSIA MEMBUAT PANAS INDONESIA-SINGAPURA (mdk/dzi)