Menang Lagi, Ini Kekurangan Timnas U-19 di Mata Indra Sjafri

Menang Lagi, Ini Kekurangan Timnas U-19 di Mata Indra Sjafri
Indra Sjafri (c) Fajar Rahman
Bola.net - Meski Timnas Indonesia U-19 mampu mendulang kemenangan 2-0 atas Persiba Bantul, namun coach Indra Sjafri rupanya masih menemukan beberapa kekurangan dari anak asuhnya.

Sektor gelandang menjadi sorotan utama Indra. Pria asal Sumatera Barat itu menyebut beberapa pemain tengahnya kurang cepat menentukan keputusan di atas lapangan.

"Masih ada pemain gelandang yang kurang cermat sepanjang pertandingan, misalnya kapan bermain pendek, kapan dia mengumpan, dia beberapa kali lupa, begitu orang menekan, dia tetap bermain-main pendek," ujar Indra seperti dikutip Antara.

Indra Sjafri mengatakan dalam bermain sepak bola setiap pemain harus bisa bersikap natural dan cermat, kapan dia bermain pendek dan sebaliknya, serta bagaimana menghadapi permainan lawan maupun tekanan.

Usai mengandaskan PSS Sleman dan Persiba Bantul, kini skuat Garuda Jaya sudah ditunggu lawan berikutnya dalam rangkaian Tur Nusantara, yakni tim Pra-PON DIY yang akan mereka hadapi di Stadion Mandala Krida, Jumat (7/2) besok. [initial]

 (ant/pra)