
Bola.net - Timnas Indonesia akan melakoni laga krusial kontra Uni Emirat Arab. Ini akan menjadi pertemuan keenam. Seperti apakah catatan pertemuan mereka sebelumnya?
Timnas Indonesia akan menghadapi Uni Emirat Arab (UEA). Ini adalah matchday 3 Grup G putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Laga ini akan digelar di Stadion Al Maktoum, Dubai, Kamis (10/10/2019).
Timnas Indonesia, termasuk kelompok usia U-23, tercatat sudah lima kali berhadapan dengan Uni Emirat Arab (UEA). Dari lima pertemuan tersebut, tim berjulukan Skuat Garuda ini dua kali memetik kemenangan.
Advertisement
Kemenangan atas UEA didapat Timnas Indonesia pada perjumpaan pertama, tepatnya di turnamen Piala Merdeka 1981. Ketika itu, Skuat Garuda berhasil menang telak 5-2.
Piala Merdeka 1982 menjadi pertemuan kedua untuk Timnas Indonesia dan UEA. Kali ini, UEA berhasil membalaskan dendam dengan mengemas kemenangan 2-1.
Selanjutnya
Empat tahun berselang, kedua negara berhadapan di perempat final Asian Games 1986. Kedua negara bermain 2-2 pada waktu normal dan perpanjangan waktu, namun, Timnas Indonesia memenangi pertarungan melalui adu penalti 4-3.
Setelah sepuluh tahun tidak bersua, kedua negara kembali bertemu di babak penyisihan grup Piala Asia 1996. Namun, hasil tidak berpihak kepada Timnas Indonesia lantaran dihajar 0-2.
Teraktual, kedua negara dengan tim nasional kelompok usia U-23 bentrok pada babak 16 besar Asian Games 2018. Timnas Indonesia U-23 yang ketika itu bertindak sebagai tuan rumah, terpaksa menelan kekalahan 3-4 via adu penalti setelah bermain 2-2 pada waktu normal plus perpanjangan waktu.
Head-to-Head
Turnamen Merdeka 1981
2 September 1981: Timnas Indonesia 5-2 UEA
Turnamen Merdeka 1982
14 Agustus 1982: UEA 2-1 Timnas Indonesia
Asian Games 1986
1 Oktober 1986: Timnas Indonesia 2-2 (4-3) UEA
Piala AFC 1996
10 Desember 1996: UEA 2-0 Timnas Indonesia
Asian Games 2018
28 Agustus 2018: Timnas Indonesia U-23 2-2 (3-4) UEA U-23.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Muhammad Adiyaksa/Editor Benediktus Gerendo Pradigdo
Published: 8 Oktober 2019
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- 5 Pemilik Jam Terbang Tinggi di Skuat Timnas Indonesia
- Timnas Indonesia Waspada, UEA Berjanji Tak Kecewakan Suporternya
- Teco Janji Dukung Langsung Timnas Indonesia di Stadion Kapten I Wayan Dipta
- Timnas Indonesia Harus Jaga Pola Makan di UEA
- Suporter Rusuh di Laga Timnas Indonesia Vs Malaysia, FIFA Denda PSSI Rp643 Juta
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 8 Oktober 2019 23:04
-
Tim Nasional 8 Oktober 2019 13:39
Teco Janji Dukung Langsung Timnas Indonesia di Stadion Kapten I Wayan Dipta
-
Tim Nasional 8 Oktober 2019 13:31
Timnas Indonesia Waspada, UEA Berjanji Tak Kecewakan Suporternya
-
Tim Nasional 8 Oktober 2019 09:28
3 Pemain Ini Bisa Jadi Pembeda Saat Timnas Indonesia Lawan UEA
-
Tim Nasional 8 Oktober 2019 08:58
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
-
Otomotif 20 Maret 2025 14:00
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:54
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Maret 2025 14:30
-
tim nasional 20 Maret 2025 14:01
-
tim nasional 20 Maret 2025 14:00
-
tim nasional 20 Maret 2025 13:54
-
tim nasional 20 Maret 2025 13:28
-
tim nasional 20 Maret 2025 13:24
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...