Mantan Asisten Pelatih Timnas Indonesia Sebut Serangan Thailand Wajib Diwaspadai

Mantan Asisten Pelatih Timnas Indonesia Sebut Serangan Thailand Wajib Diwaspadai
Duel Timnas Thailand U-22 vs Timnas Vietnam U-22 di fase grup SEA Games 2023, Kamis 11 Mei 2023 (c) Changsuek Official

Bola.net - Joko Susilo membeber analisisnya soal kekuatan Thailand, yang akan menjadi lawan timnas Indonesia U-22 dalam laga Final SEA Games 2023. Mantan asisten pelatih Timnas Indonesia tersebut menilai Thailand memiliki serangan balik yang sangat mematikan.

"Tentu, serangan balik Thailand adalah hal yang paling harus diwaspadai," ucap Joko, kepada Bola.net.

"Mereka memiliki counter attack yang cepat dan efektif," sambung alumnus kursus kepelatihan A AFC di Thailand tersebut.

Joko menyebut, serangan balik ini juga harus menjadi perhatian khusus bagi tim Indonesia U-22. Pasalnya, dalam beberapa kesempatan sebelumnya, Pratama Arhan dan kawan-kawan kerap pontang-panting menghadapi serangan balik lawan.

"Namun, saya rasa, tim pelatih Indonesia U-22 sudah mengevaluasi dan membenahi hal ini," tuturnya.

Indonesia akan menghadapi Thailand pada partai puncak SEA Games 2023. Laga ini akan dihelat di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/05) malam.

Tim Indonesia U-22 lolos ke final usai mengalahkan Vietnam dengan skor 3-2 pada laga semifinal. Sementara, Thailand mengalahkan Myanmar tiga gol tanpa balas pada laga semifinal lain.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 1 halaman

Tak Terlalu Super

Menurut Joko, secara keseluruhan, Indonesia tak perlu minder apalagi sampai harus kalah sebelum bertanding kontra Thailand. Pasalnya, menurut pelatih berlisensi AFC Pro tersebut, secara kualitas, Thailand tidak superior dibandingkan Indonesia.

"Ketika menghadapi Malaysia dan Vietnam di fase grup, mereka tak mampu mendominasi permainan. Artinya apa? Peluang kita sangat terbuka. Kita tak kalah dari mereka," kata Joko.

"Selain itu, Indonesia juga punya modal bagus jelang laga ini. Modal tersebut adalah mental yang sangat kuat dan kebugaran jelang laga ini," ia menandaskan.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)