Man of the Match Timnas Chinese Taipei U-24 vs Timnas Indonesia U-24: Chin Wen Yen

Man of the Match Timnas Chinese Taipei U-24 vs Timnas Indonesia U-24: Chin Wen Yen
Aksi Ramai Rumakiek di laga Chinese Taipei U-23 vs Indonesia U-24 di matchday 2 Grup F Asian Games 2023 di di Zhejiang Normal University East Stadium, Kamis (21/09/2023) sore WIB. (c) NOC Indonesia/Naif Al-As

Bola.net - Chin Wen Yen terpilih menjadi man of the match pertandingan grup F Asian Games 2023 antara Chinese Taipei U-24 menghadapi Indonesia. Sang winger jadi pembeda di laga ini.

Kedua tim datang ke pertandingan ini dengan situasi yang berbeda. Chinese Taipei kalah di pertandingan pertama, sementara Indonesia memenangkan pertandingan pertama.

Di laga ini, Timnas Indonesia U-24 sebenarnya tampil dominan sejak awal pertandingan. Namun Chinese Taipei berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor 1-0.

Sosok Chin Wen Yen menjadi pembeda di laga ini. Ia adalah pencetak gol satu-satunya pada pertandingan sore hari ini.

Ia berhasil masuk ke kotak penalti Indonesia tanpa terkawal dan ketika ia diberi umpan oleh Lin Wei-Chien, ia dengan sigap menyambar bola dan menjadi gol.

Berkat kontribusinya itulah sang winger kami nobatkan sebagai man of the match di pertandingan ini.