Lifebuoy Jadi Partner Resmi PSSI

Lifebuoy Jadi Partner Resmi PSSI
Lifebuoy resmi menjadi partner PSSI (c) PSSI

Bola.net - Produk sabun milik PT Unilever Indonesia, Lifebuoy resmi menjadi partner PSSI. Seremoni kerja sama kedua belah pihak dilakukan secara simbolis oleh Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PSSI, Maaike Ira Puspita dengan Bambang Pamungkas selaku Brand Ambassador Lifebuoy di Official Garuda Store, Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (2/3/2021).

Tak hanya mendukung Timnas Indonesia, PSSI dan Lifebuoy juga akan berkolaborasi untuk menyegarkan kembali semangat olahraga dan dunia sepak bola di Tanah Air. Lalu mengajak masyarakat untuk mengikuti kompetisi online ala liga sepak bola dalam gerakan #BersatuSegarkanIndonesia.

“Kami menyambut baik kerja sama yang akan terjalin antara PSSI dan Lifebuoy. Di mana Lifebuoy kedepannya secara resmi akan menjadi Official Hygiene Partner Tim Nasional. Ini menjadi hal yang baik dan positif karena kesehatan dan kebersihan tentu menjadi perhatian kita bersama di tengah masa pandemi COVID-19 yang masih berlangsung saat ini” ujar Maaike, disadur dari laman PSSI.

“Semoga kerja sama ini bisa menghidupkan kembali semangat berolahraga dan antusiasme sepak bola meski hanya dari rumah," katanya menambahkan.

Adapun sebelum seremoni, PSSI dan Lifebuoy menggelar sesi diskusi tentang kesehatan dan tantangan di masa pandemi COVID-19. Kegiatan ini diikuti oleh Head of Skin Cleansing and Baby PT Unilever Indonesia, Maulani Affandi, serta Praktisi Kesehatan, Boy Abidin, secara virtual.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Kata Perwakilan Lifebuoy

Sementara itu, Maulani mengatakan, kerja sama dengan PSSI dalam gerakan #BersatuSegarkanIndonesia merupakan upaya Lifebuoy Fresh Variant agar tetap hadir dan memberikan dukungan optimal bagi kegiatan olahraga masyarakat. Gerakan ini juga akan berlanjut dengan serangkaian kegiatan edukasi virtual lainnya.

Contohnya adalah video coaching clinic yang akan dipandu oleh beberapa bintang tim nasional. Lalu juga webinar bagi masyarakat, khususnya komunitas dan para calon pemain profesional dari Sekolah Sepak Bola (SSB).

“Lifebuoy senantiasa melindungi kesehatan masyarakat Indonesia dengan memberikan dukungan dalam hal kebersihan serta kesegaran tubuh," tutur Maulani.

"Selain diwujudkan melalui produk Lifebuoy Fresh Variant, kami pun paham akan adanya kebutuhan untuk tetap menjaga kesehatan di tengah pandemi ini. Salah satunya melalui olahraga dan sepak bola,” imbuhnya.

(Bola.net/Fitri Apriani)