Lawan Myanmar dan Hong Kong, Timnas Indonesia Berkekuatan 22 Pemain

Lawan Myanmar dan Hong Kong, Timnas Indonesia Berkekuatan 22 Pemain
Timnas Indonesia (c) Twitter @PSSI

- Timnas Indonesia akan melakoni laga uji coba internasional melawan Myanmar pada Rabu dan Hong Kong, Selasa (16/10). Dua pertandingan persahabatan ini digelar sebagai persiapan skuat Merah Putih menghadapi Piala AFF 2018.

Untuk dua laga ini, PSSI memanggil 22 pemain. Skuat ini bakal ditangani oleh Bima Sakti Tukiman dan disupervisi oleh Danurwindo.

"Pertandingan melawan Myanmar dan Hongkong menjadi uji coba terakhir Timnas Indonesia sebagai persiapan menghadapi Piala AFF yang berlangsung November mendatang. Untuk venue kedua pertandingan dalam waktu dekat kami akan memastikannya," ujar Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria, Jumat (28/9).

Dari nama-nama yang dipanggil, didominasi oleh para pemain senior. Sebut saja Andritany (Persija), Muhammad Ridho (Borneo FC), Fachruddin (Madura United), Rizki Pora (Barito Putera), Bayu Pradana (Mitra Kukar), Alfin Tuasalamony (Arema FC), Stefano Lilipaly (Bali United) dan sebagainya.

"Namun tetap ada beberapa pemain usia 23 tahun yang bermain di Asian Games lalu. Uji coba melawan Myanmar dan Hong Kong sangat bagus sebagai persiapan menuju Piala AFF 2018 yang kurang dari dua bulan lagi akan dimulai," kata Bima.

"Myanmar dan Hong Kong kami rasa tim yang bagus, kami harus waspadai. Mereka punya gaya bermain yang agak berbeda. Kami juga berharap kembali meraih kemenangan pada uji coba ini, sekaligus mendongkrak posisi Indonesia di peringkat FIFA," tambahnya.

Berikut 22 Pemain Untuk Laga Uji Coba Kontra Myanmar dan Hong Kong:

Kiper
1. Andritany Ardhyasa, Persija Jakarta
2. Muhammad Ridho, Borneo FC

Belakang
3. Fachruddin, Madura United
4. Hansamu Yama, Barito Putera
5. Abdul Rahman, PSM Makassar
6. Ricky Fajrin, Bali United
7. I Putu Gede, Bhayangkara FC
8. Alfin Tuasalamony, Arema FC
9. Rezaldi Hehanussa, Persija
10. Alfath Fathier, Madura United

Tengah
11. Evan Dimas, Selangor FA
12. Zulfiandi, Sriwijaya FC
13. Dedi Kusnandar, Persib
14. Rizki Pora, Barito Putera
15. Bayu Pradana, Mitra Kukar
16. Septian David, Mitra Kukar
17. Irfan Jaya, Persebaya
18. Febri Haryadi, Persib
19. Stefano Lilipaly, Bali United
20. Esteban Vizcarra, Sriwijaya FC

Depan
21. Alberto Goncalves, Sriwijaya FC
22. Dedik Setiawan, Arema FC.