
Bola.net - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi memuji penyelenggaraan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT). Utamanya terkait fasilitas stadion.
Menurut Yunus Nusi, kualitas rumput Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya adalah yang terbaik. Bahkan, perwakilan AFC disebut juga memuji markas Persebaya Surabaya tersebut.
"Yang pasti untuk fasilitas tribun, ruangan, VVIP, acces, flow-nya lapangannya apalagi rumputnya sangat kami mengakui ini terbaik," katanya saat memantau laga Timnas Indonesia U-20 vs Hongkong, Jumat (16/09/2022).
Advertisement
"Tentu dari AFC juga menyampaikan ke kami, lapangan, tribun dan lain-lain, juga sangat memenuhi syarat," tegasnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Ucapan Terima Kasih
Karena itu, PSSI menyampaikan terima kasih atas dukungan Pemerintah Kota Surabaya. Sehingga, penyelenggaraan bisa berjalan dengan lancar.
"Kami terima kasih kepada masyarakat Surabaya, pak Walikota, khususnya juga kawan-kawan suporter," Yunus Nusi menambahkan.
"Alhamdulillah sampai dengan hari ini pelaksanaan kualifikasi AFC U-20 berjalan dengan lancar," imbuh pria asal Gorontalo tersebut.
Harapan Yunus Nusi
Lebih lanjut, Yunus Nusi berharap penyelenggaraan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 tidak menemui kendala hingga matchday terakhir.
Pada laga terakhir Timnas Indonesia U-20 akan menghadapi Vietnam. Sementara Timor Leste akan berjumpa dengan Hongkong.
"Kami berharap sampai dengan malam Senin terakhir pertandingan dengan Vietnam, timnas kami mudah-mudahan berjalan dengan lancar," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 13 September 2022 13:52
Jadi Bulan-bulanan Netizen, PSSI Membela Diri: JIS Megah Layaknya Stadion di Eropa
-
Tim Nasional 10 September 2022 02:55
Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman Dipastikan Perkuat Timnas Indonesia Lawan Curacao
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Maret 2025 04:00
-
tim nasional 21 Maret 2025 03:36
-
tim nasional 21 Maret 2025 02:10
-
tim nasional 21 Maret 2025 00:41
-
tim nasional 20 Maret 2025 23:54
-
tim nasional 20 Maret 2025 23:00
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...