Kualifikasi Piala Asia: Indonesia Berada di Grup Sulit

Kualifikasi Piala Asia: Indonesia Berada di Grup Sulit
Timnas bakal menghadapi lawan sulit di Grup C © Bola-Esa
Bola.net - Hasil drawing kualifikasi Piala Asia yang baru saja digelar beberapa waktu lalu menempatkan Indonesia di grup sulit, bersama Irak, China dan Arab Saudi.

Total 20 tim dipecah ke dalam 5 grup, sehingga masing-masing grup ditempati oleh 4 tim. Dua peringkat teratas masing-masing grup akan otomatis lolos ke putaran final Piala Asia di Australia 2015 mendatang, ditambah dengan peringkat tiga terbaik.

Jepang, Juara Piala Asia 2011 di Qatar bersama dengan tuan rumah dan runner up Australia dan peringkat ketiga, Korea Selatan otomatis lolos ke putaran final. Sementara Korea Utara, pemenang AFC Challenge Cup 2012 dan pemenang AFC Challenge 2014 juga akan otomatis lolos ke putaran final Piala Asia 2015.

Berikut hasil drawing kualifikasi Piala Asia yang digelar di hotel Melbourne, Selasa (09/10) jam 14.00 WIB:

Grup A : Yordania, Syria, Oman, Singapura

Grup B : Iran, Kuwait, Thailand, Lebanon

Grup C : Irak, China, Arab Saudi, Indonesia

Grup D : Qatar, Bahrain, Yaman, Malaysia

Grup E : Uzbekistan, Uni Emirat Arab, Vietnam, Hongkong (afc/mac)