Kualifikasi AFC U-19 Pindah ke Jakarta, Indra Sjafri Senang

Kualifikasi AFC U-19 Pindah ke Jakarta, Indra Sjafri Senang
Indra Sjafri (c) Fajar Rahman
Bola.net - Pemindahan lokasi laga kualifikasi Grup G AFC U-19 ke Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta dinilai bakal menguntungkan Timnas U-19. Menurut Pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri, tampil di GBK akan meningkatkan motivasi Evan Dimas dan kawan-kawan.

"Pemain akan memiliki motivasi berlipat bermain di stadion yang sarat sejarah ini," ujar Indra kepada Bola.net.

"Selain itu, kondisi rumput lapangan GBK juga lebih bagus. Hal ini akan mendukung anak-anak menunjukkan kemampuan terbaik mereka," sambung pelatih yang membawa Timnas U-19 Indonesia juara di ajang AFF U-19 Championship.

Seperti diketahui, babak kualifikasi Grup G AFC U-19 Championship yang sedianya akan digelar di Stadion Gelora Delta Sidoarjo dipindah ke Stadion Utama Gelora Bung Karno dengan alasan dinilai tak cukup untuk menampung animo pecinta sepakbola Indonesia saat mendukung timnas bermain.

Sementara, Skuat Garuda Jaya bakal memulai perjalanan mereka di babak kualifikasi ini 8 Oktober mendatang. Evan Dimas dan kawan-kawan bakal menghadapi Laos di partai perdana ini. Selanjutnya, dua hari kemudian mereka akan menghadapi Timnas Filipina. Di laga terakhir, 12 Oktober, Garuda Jaya bakal menghadapi Timnas Korea Selatan. (den/dzi)