
Bola.net - - Korea Utara akan menggunakan turnamen Anniversary Cup sebagai ajang untuk seleksi pemain yang akan digunakan tampil di Asian Games 2018. Hal itu diungkapkan oleh pelatih Timnas Korea Utara U-23, Jun Song Il.
Korea Utara memboyong 22 pemain untuk mengikuti ajang PSSI Anniversary Cup 2018. Pelatih Ju Song Il menyebut beberapa pemain yang dibawanya merupakan nama-nama penggawa muda.
Ju ingin melihat kesiapan dan kepantasan para pemain yang nantinya akan diboyong untuk Asian Games 2018. Andai para pemain tak bisa memberikan penampilan terbaiknya, maka Ju mengaku siap menerapkan sistem promosi degradasi.
"Turnamen ini sangat bagus sekali karena dilaksanakan beberapa bulan jelang Asian Games. Oleh karena itu saya membawa beberapa pemain muda," kata Ju Song Il pada jumpa pers PSSI Anniversary Cup 2018 di Sentul, Kamis (26/4/2018).
"Saya akan mencoba untuk melihat bagaimana hasilnya. Apakah mereka (para pemain yang dibawa ke PSSI Anniversary Cup 2018) akan dipertahankan (sampai Asian Games) atau saya akan mengganti dengan pemain lainnya," ucap Ju Song Il.
Timnas Indonesia U-23 wajib mewaspadai kekuatan Korea Utara di PSSI Anniversary Cup 2018. Sebab, mereka hanya kalah dua kali dalam lima pertandingan terakhir.
Timnas Korea Utara U-23 sendiri akan menjalani laga perdana di Anniversary Cup menghadapi Uzbekistan. Selanjutnya, mereka akan bertemu dengan Timnas Indonesia U-23 sebelum bertemu dengan Bahrain.
Sumber: Bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 26 April 2018 14:16
Jadwal Anniversary Cup 2018: Persiapan Menuju Asian Games 2018
-
Bola Indonesia 26 April 2018 10:41
Pemain Bintang Tottenham Ini Ingin Ikut Tampil di Asian Games 2018
-
Bolatainment 24 April 2018 17:09
-
Tim Nasional 23 April 2018 11:58
Jelang Hadapi Thailand, Timnas Wanita Indonesia Butuh Satu Laga Ujicoba
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:38
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 18:35
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:32
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:31
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Maret 2025 18:41
-
tim nasional 20 Maret 2025 18:40
-
tim nasional 20 Maret 2025 18:38
-
tim nasional 20 Maret 2025 18:32
-
tim nasional 20 Maret 2025 18:31
-
tim nasional 20 Maret 2025 18:28
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...