Kontrak Fachri Husaini Bersama Timnas U-16 Diperpanjang

Kontrak Fachri Husaini Bersama Timnas U-16 Diperpanjang
Fachri Husaini (c) PSSI

Bola.net - - Timnas Indonesia U-16 dipastikan akan terus dilatih oleh Fachri Husaini. Sebab, PSSI telah memutuskan untuk memperpanjang kontraknya sebagai pelatih kepala bagi tim berjuluk Garuda Asia.

Sebelumnya, Fachri berhasil mencatatkan prestasi bagus bersama timnas U-16. Dia sukses membawa Sutan Zico dan kawan-kawan menjadi juara Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 dan lolos ke Piala Asia U-16 2018.

Akan tetapi, masa kontrak Fachri hanya berlaku sampai berakhirnya ajang Kualifikasi Piala Asia U-16 kemarin. Mengingat prestasinya bagus, maka PSSI pun memberinya kesempatan lagi untuk membimbing timnas U-16

"Ya, coach Fachri diperpanjang. InsyaAllah segera akan kami panggil membahas kontraknya," ujar Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, Kamis (28/9/2017).

Sementara itu, Fakhri juga menyatakan sangat senang jika ditunjuk kembali menjadi arsitek timnas U-16. "Kalau ditunjuk lagi saya bersedia Karena ini menjadi tantangan buat saya memimpin timnas U-16 di Piala Asia U-16," katanya.

Saat ini, Fachri belum menyusun program bagi timnas U-16. Pelatih berusia 52 tahun itu baru akan merancang program apabila PSSI sudah memberikan titik terang terkait masa depannya.