Komparasi Peluang Timnas Indonesia dan Malaysia Lolos ke Putaran Ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Lebih Besar Mana?

Komparasi Peluang Timnas Indonesia dan Malaysia Lolos ke Putaran Ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Lebih Besar Mana?
Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 versus Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (6/6/2024). (c) Bola.net/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Belum ada satu pun negara ASEAN yang memastikan lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Timnas Indonesia dan Timnas Malaysia menjadi dua dari empat tim yang masih berpeluang lolos.

Nasib berbeda diraih kedua negara pada matchday keempat putaran kedua fase grup kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (6/6/2024) kemarin.

Tim Garuda yang tergabung di Grup F dipermalukan Irak 0-2 di Jakarta. Di sisi lain, Tim Harimau Malaya berhasil meraih hasil imbang 1-1 kontra tuan rumah Kirgistan.

Tak pelak lagi, kepastian Timnas Indonesia dan Malaysia melaju ke putaran berikutnya tergantung hasil laga terakhir yang digelar, Selasa (11/6/2024). Uniknya, kedua tim menghadapi juru kunci grup masing-masing.

1 dari 4 halaman

Peluang Timnas Indonesia

Peluang Timnas Indonesia

Skuad Timnas Indonesia pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 versus Irak, Kamis (6/6/2024). (c) Bola.net/M Iqbal Ichsan

Timnas Indonesia menjamu Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, sedangkan Malaysia kedatangan Chinese Taipei di Stadion Nasional Bukit Jalil.

Timnas Indonesia wajib memenangkan duel krusial tersebut. Raihan tiga poin akan membuat Tim Garuda melenggang ke putaran ketiga, dan mendampingi Irak yang lolos dengan status juara Grup F.

Bagaimana jika Indonesia hanya bermain imbang atau kalah? Jika demikian, maka Indonesia harus menunggu hasil laga Irak vs Vietnam yang digelar di Basra.

Vietnam harus gagal meraih kemenangan di kandang Irak untuk membuat Indonesia lolos ke putaran ketiga. Jika Vietnam menang dan Indonesia kalah atau imbang, maka Vietnam lah yang melaju ke putaran selanjutnya.

2 dari 4 halaman

Peluang Timnas Malaysia

Peluang Timnas Malaysia

Starting XI Malaysia ketika melawan Korea Selatan di matchday 3 grup E Piala Asia 2023. Pada laga ini Malaysia dan Korsel bermain imbang 3-3 di Al Janoub Stadium, Qatar. (c) AP Photo/Thanassis Stavrakis

Sementara itu, poin absolut masih belum cukup bagi Malaysia, karena anak asuh Kim Pan-gon itu tergantung hasil pertandingan Oman kontra Kirgizstan yang berlangsung di Oman.

Sebagai informasi, penentuan siapa yang lolos jika ada dua tim dengan poin yang sama menggunakan selisih gol lebih dulu, baru jumlah gol yang dicetak. Jika masih sama, baru head to head yang dipakai.

Saat ini Malaysia menduduki peringkat ketiga Grup D dengan poin 7, tertinggal tiga angka dari Kirgistan. Malaysia memiliki selisih gol -2, sedangkan Kirgistan +6.

Artinya, sangat kecil peluang Malaysia untuk lolos, kecuali jika mereka bisa menang telak atas Chinese Taipei dan Kirgistan kalah dengan skor di atas enam gol dari tuan rumah Oman.

3 dari 4 halaman

Jadwal Timnas Indonesia

Jadwal Timnas Indonesia

Jadwal Timnas Indonesia (c) Muhammad Iqbal Ichsan

Timnas Indonesia vs Filipina
Stadion Gelora Bung Karno
Selasa, 11 Juni 2024
19.30 WIB
Siaran langsung: SCTV, Indosiar, dan Vidio

4 dari 4 halaman

Klasemen Sementara Grup D dan F

Klasemen Grup D Kualifikasi Piala Dunia 2026 (c) WikipediaKlasemen Grup D Kualifikasi Piala Dunia 2026 (c) Wikipedia

Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 (c) WikipediaKlasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 (c) Wikipedia

Disadur dari: Bola.com (Gatot Sumitro, Rizki Hidayat) 8 Juni 2024