
Bola.net - Timnas Indonesia U-16 tak mampu meraih hasil maksimal dalam laga uji coba melawan tim Sekolah Sepak Bola (SSB) Bina Taruna. Pada pertandingan yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Selasa (28/7/2020), pasukan Bima Sakti itu hanya bermain imbang tanpa gol.
Kendati demikian, torehan tersebut tetap dinilai positif oleh Bima. Apalagi, usia lawan yang dihadapi anak asuhnya kali ini lebih tua.
"Ya ini bagus ya buat pemain, kita mendapat pembelajaran juga dari tim Bina Taruna. Memang kita sudah menyampaikan kepada tim Bina Taruna untuk membawa tim yang usianya 18,19, dan 20," ujar Bima usai laga.
Advertisement
"Jadi biar mereka juga mendapat lawan yang seimbang. Kemudian bisa memberikan tekanan juga buat pemain-pemain, sehingga mereka bisa banyak belajar dari pertandingan ini," katanya menambahkan.
Pertandingan kontra Bina Taruna merupakan laga uji coba kedua Timnas Indonesia U-16 selama pemusatan latihan (TC) di Bekasi. Sebelumnya, Marcel Januar Putra dan kawan-kawan telah berlatih tanding melawan Asosiasi Kabupaten Bekasi U-18 dan menang dengan skor telak 5-0.
"Yang pasti kualitas Bina Taruna lebih dari Asosiasi Kabupaten Bekasi U-18. Dari umur juga lebih tua karena kita memang sudah sampaikan kepada tim Bina Taruna bahwasanya tolong bawa pemain yang usianya di atas tim kita," ucap Bima saat ditanya siapa lawan yang lebih kuat.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Hasil Kurang Memuaskan
Berbeda dengan Bima, hasil imbang versus Bina Taruna tak melegakan bagi salah satu punggawa Timnas Indonesia U-16, Muhammad Valeron. Namun meski begitu, ia tetap mensyukurinya dan berharap timnya bisa kembali meraih kemenangan di laga uji coba selanjutnya.
"Alhamdulillah apapun hasilnya saya bersyukur meskipun kurang memuaskan. Tapi Insya Allah di TC berikutnya saya dan teman-teman akan berlatih dan tampil di pertandingan lebih baik lagi dari yang sekarang," tuturnya.
"Saya juga berharap pandemi COVID-19 ini segera tuntas. Meskipun begitu kami tidak masalah karena saya dan kawan-kawan tertib, patuh dan disiplin terhadap protokol kesehatan yang sudah diterapkan oleh dokter tim," imbuh Muhammad.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 24 Juli 2020 22:05
-
Bola Dunia Lainnya 14 Maret 2020 04:27
FIFA Pastikan Laga Internasional di Bulan Maret dan April Ditunda
-
Tim Nasional 22 Februari 2020 00:52
Timnas Indonesia Dilmuat 4-1 Oleh Persita Tangerang, Ini Reaksi Shin Tae-yon
-
Tim Nasional 7 Februari 2020 22:09
-
Tim Nasional 30 Januari 2020 21:54
Timnas Indonesia U-19 Bakal Hadapi Uji Coba Terakhir di Thailand Besok
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Maret 2025 06:21
-
tim nasional 21 Maret 2025 05:29
-
tim nasional 21 Maret 2025 04:00
-
tim nasional 21 Maret 2025 03:36
-
tim nasional 21 Maret 2025 02:10
-
tim nasional 21 Maret 2025 00:41
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...