Keltjes Minta Pemain Kedepankan Merah-Putih

Keltjes Minta Pemain Kedepankan Merah-Putih
Rudy Williams Keltjes (c) Widojo
Bola.net - Sebagian besar materi pemain Tim Nasional Indonesia U-21 berasal dari klub Sriwijaya FC (SFC) U-21. Nantinya, mereka akan berlaga di turnamen COTIF L’Alcudia di Valencia, Spanyol, 10-20 Agustus.

Pelatih Timnas U-21 Rudy Williams Keltjes mengaku sudah mengingatkan kepada para pemain agar tidak terpengaruh hal tersebut. Dia meminta mereka untuk mengedepankan kepentingan Merah-Putih.

"Tinggal memotivasi semangat mereka saja. Saya berharap mereka bisa berprestasi di Spanyol nanti," ujar sosok kelahiran Situbondo, 2 Februari 1952 tersebut.

Timnas U-21 nantinya harus beradu kebolehan dengan kontestan lain di Grup A, yakni, bersama Barcelona U-20, Argentina U-20, Mauritania U-20, dan Arab Saudi U-20.

Di Grup B, terdapat Qatar U-20, Tiongkok U-20, Ekuador U-20, Brasil U-20, dan Valencia U-20. (esa/gia)