
Bola.net - Akun media sosial resmi Oxford United langsung mengalami lonjakan followers secara masif usai resmi menggaet bintang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, Senin (19/8/2024).
Oxford United adalah klub promosi EFL Championship 2024/2025. Tim berjulukan The U's itu dipunyai oleh Ketua PSSI, Erick Thohir dan Chef de Mission (CdM) Tim Indonesia di Olimpiade 2024 Paris, Anindya Bakrie.
Marselino Ferdinan menjadi pemain keempat Indonesia yang bermain di Inggris setelah Elkan Baggott, Justin Hubner, dan Nathan Tjoe-A-On. Namun, tak diketahui secara pasti durasi kontrak Marselino bersama Oxford United.
Advertisement
"Saya sangat senang dan masih tidak bisa percaya saya di sini," ujar Marselino Ferdinan dalam keterangan tertulis pada Senin (19/8/2024).
Lakukan yang Terbaik
Sebelumnya, Marselino Ferdinan bermain untuk KMSK Deinze. Dia membela klub kasta kedua Liga Belgia itu selama satu setengah musim.
Namun, Marselino Ferdinan tidak banyak bertanding untuk KMSK Deinze. Mantan personel Persebaya Surabaya itu hanya mencatatkan tujuh penampilan plus satu gol dalam 134 menit.
"Pesan saya untuk semua untuk terus mendukung Oxford United dan ketahuilah bahwa saya akan melakukan yang terbaik untuk bersaing dan mewakili klub ini," jelas Marselino.
Dongkrak Jumlah Pengikut
Kehadiran Marselino Ferdinan membuat akun Instagram Oxford United diserbu netizen Indonesia. Unggahan Oxford terkait kedatangan Marselino mendapat banyak like dan dikomentari warganet +62.
Tak hanya itu, efek Lino juga mendongkrak jumlah pengikut akun Instagram Oxford United. Sebelum Marselino Ferdinan bergabung, akun IG Oxford hanya memiliki 82,5 ribu pengikut.
Kemudian setelah Marselino bergabung, jumlah followers akun media sosial Oxford United tersebut melonjak hingga 132 ribu (saat tulisan ini dibuat).
"100 ribu followers. Terima kasih atas dukungan Anda," tulis akun IG Oxford United, @oufcofficial.
Namun begitu, kehadiran Marselino Ferdinan tak hanya berdampak pada meningkatnya jumlah pengikut, tetapi juga mampu membantu mendongkrak performa dan prestasi Oxford United. Semangat Marceng!
Disadur dari: Bola.com (Rizki Hidayat) 20 Agustus 2024
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 19 Agustus 2024 23:58
Marselino Ferdinan Gabung Oxford United Kabar Bagus bagi Timnas Indonesia
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 05:36
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 05:26
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 05:13
-
Liga Italia 20 Maret 2025 04:58
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Maret 2025 03:58
-
tim nasional 19 Maret 2025 22:57
-
tim nasional 19 Maret 2025 21:26
-
tim nasional 19 Maret 2025 21:13
-
tim nasional 19 Maret 2025 21:03
-
tim nasional 19 Maret 2025 20:51
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
- Erick Thohir: Timnas Indonesia Menginginkan Elkan Baggott Kembali, tapi...
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...