Kehebatan Stefano Lilipaly Diakui Media Raksasa Belanda

Kehebatan Stefano Lilipaly Diakui Media Raksasa Belanda
Stefano Lilipaly (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Gelandang timnas , Stefano Lilipaly mendapat pujian setinggi langit di Belanda berkat aksi memikatnya bersama klub Eerste Divisie, SC Cambuur di paruh kedua musim ini.

Usai tampil gemilang bersama skuat Garuda di ajang Piala AFF 2016 lalu, Lilipaly digaet Cambuur pada Januari kemarin. Gelandang 27 tahun itu pun langsung menjadi tulang punggung tim.

Media ternama Belanda, Voetbal International mendapuk Lilipaly sebagai pemain terbaik Eerste Divisie speelronde 23. Lilipaly turut andil ketika Cambuur mengalahkan Helmond Sport 3-0 berkat satu golnya dan dua assist.

Voetbal International bahkan menyebut Lilipaly merupakan pembelian terbaik oleh klub Eerste Divisie di bursa transfer Januari kemarin.

“Akhir tahun lalu Stefano Lilipaly tampil mengesankan bersama Indonesia, dan memilih melanjutkan karier di Belanda dengan transfer dari Telstar SC ke Cambuur,” tulis Voetbal International dalam laporannya.

“Sejauh ini, itu menjadi transfer musim dingin paling sukses di Jupiler League. Lilipaly sepertinya tidak menghadapi kendala dengan adapatasi di Friesland.”

Selamat, Lilipaly!