
Bola.net - Timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Lantas, kapan drawing fase grup putaran ketiga digelar dan siapa lawan yang akan dihadapi Indonesia.
Indonesia lolos ke putaran kedua setelah mengamankan posisi runner-up Grup B. Tim arahan Shin Tae-yong itu mampu meraih 10 poin dari enam laga, unggul empat poin dari Vietnam yang ada di bawahnya.
Dari Grup F, selain Indonesia, Irak juga lolos ke putaran ketiga. Irak lolos setelah meraih hasil sempurna dari enam laga. Irak selalu menang, meraih 18 poin dan jadi pemuncak klasemen.
Advertisement
Lolos ke putaran ketiga membuat mimpi Indonesia berlaga di Piala Dunia 2026 jadi lebih dekat. Sebab, juara dan runner-up grup putaran ketiga akan lolos langsung ke Piala Dunia 2026.
Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Kapan Drawing Digelar?
Putaran ketiga akan diikuti 18 negara, yang diambil dari juara dan runner-up grup putaran kedua. Nantinya, 18 negara itu akan dibagi menjadi tiga grup. Setiap grup berisi enam negara.
Penentuan Indonesia berada di grup mana akan dilakukan lewat undian atau drawing, setelah setiap negara dibagi menjadi enam pot sesuai ranking FIFA.
Undian akan dilakukan langsung oleh AFC di markas mereka yang terletak di Kuala Lumpur, Malaysia. Sesuai jadwal awal, proses drawing akan dilakukan pada 27 Juni yang akan datang.
Pembagian Pot Drawing Putaran ke-3
Seperti yang sudah dibahas di atas, pembagian pot ditentukan oleh posisi di ranking FIFA. Hal tersebut membuat Indonesia berada di pot ke-6. Indonesia saat ini berada di posisi ke-134 ranking FIFA.
Berikut adalah hasil pembagian pot drawing putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia:
Pot 1: Jepang, Iran, Korea Selatan
Pot 2: Australia, Qatar, Irak
Pot 3: Arab Saudi, Uzbekistan, Yordania
Pot 4: Uni Emirat Arab, Oman, Bahrain
Pot 5: China, Palestina, Kirgisztan
Pot 6: Korea Utara, Indonesia, Kuwait
Jadwal Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026
Di putaran ketiga nanti, setiap tim akan menempuh 10 pertandingan, 5 laga kandang, 5 laga tandang. Berikut gambaran jadwal pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Ronde 3 selengkapnya:
Matchday 1 | 5 September 2024
Matchday 2 | 10 September 2024
Matchday 3 | 10 Oktober 2024
Matchday 4 | 15 Oktober 2024
Matchday 5 | 14 November 2024
Matchday 6 | 19 November 2024
Matchday 7 | 20 Maret 2025
Matchday 8 |25 Maret 2025
Matchday 9 | 5 Juni 2025
Matchday 10 | 10 Juni 2025
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Ketika Netizen Merasa Terganggu dengan 'Konser' Dadakan di SUGBK Usai Kemenangan Timnas Indonesia atas Filipina
- Shin Tae-yong Kritik Lapangan Stadion Gelora Bung Karno: Jangan Sering Dipakai Konser, tapi Sepak Bola
- Potensi Grup 'Neraka' di Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026: Jepang, Qatar, Arab Saudi, dan Indonesia
- Update Ranking FIFA Timnas Indonesia Usai Menang Lawan Filipina: Naik Empat Tingkat, Yuk Kejar Thailand
- Calon Lawan Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 11 Juni 2024 22:49
Selamat, Timnas Indonesia Lolos ke Putaran Final Piala Asia 2027!
-
Tim Nasional 11 Juni 2024 22:26
Koreografi Win, Bakar Semangat Timnas Indonesia Vs Filipina di SUGBK
-
Tim Nasional 11 Juni 2024 22:19
-
Tim Nasional 11 Juni 2024 22:10
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 16:23
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 16:17
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 16:16
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 15:53
-
Otomotif 23 Maret 2025 15:53
-
Otomotif 23 Maret 2025 15:52
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 23 Maret 2025 16:29
-
tim nasional 23 Maret 2025 16:23
-
tim nasional 23 Maret 2025 16:16
-
tim nasional 23 Maret 2025 15:53
-
tim nasional 23 Maret 2025 15:30
-
tim nasional 23 Maret 2025 14:59
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia dari HP Kamu!
- Road to Piala Dunia 2026: Regulasi dan Syarat Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...