Kalem! Timnas Indonesia U-20 Masuk Jajaran Tim dengan Jumlah Pelanggaran Terbanyak di Piala Asia U-20 2023

Kalem! Timnas Indonesia U-20 Masuk Jajaran Tim dengan Jumlah Pelanggaran Terbanyak di Piala Asia U-20 2023
Timnas Indonesia U-20 pada laga melawan Suriah di matchday kedua Grup A Piala Asia U-20 2023 (c) AFC

Bola.net - Timnas Indonesia U-20 harus bermain dengan lebih hati-hati dalam sisa gelaran Piala Asia U-20 2023 ini jika melihat catatan pelanggaran yang mereka miliki sekarang ini.

Contohnya saja jumlah foul alias pelanggaran yang mereka lakukan saat berduel lawan Suriah U-20 di laga kedua Grup A Piala Asia U-20 2023 lalu. Bermain di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Sabtu (4/3/2023) kemarin, skuad Merah Putih melakukan total 14 kali pelanggaran.

Jumlah ini terhitung tinggi di laga Piala Asia U-20 2023. Pasalnya, jika jumlah ini dibandingkan dengan catatan pelanggaran tim lawan, mereka hanya melakukannya sebanyak lima kali.

Sejauh ini, Timnas Indonesia U-20 masih berada di peringkat empat dalam daftar jumlah pelanggaran yang tercipta sepanjang kejuaraan Piala Asia U-20 2023. Jika dijumlah, Muhammad Ferarri dkk sudah melakukan 22 kali.

1 dari 3 halaman

Uzbekistan Terbanyak

Pasalnya, pada laga kontra Irak U-20, anak asuh Shin Tae-yong hanya tercatat melakukan delapan kali. Jumlah ini melonjak lebih dari 50% pada laga kedua melawan Suriah U-20.

Sebagai informasi, Uzbekistan U-20 yang berstatus sebagai tuan rumah penyelenggara kejuaraan ini menjadi kontestan dengan pelanggaran tertinggi, yakni 34 kali.

Adapun di urutan kedua diduduki oleh Australia U-20 yang telah melakukan 33 kali pelanggaran, sedangkan posisi ketiga dihuni Iran dengan 24 kali pelanggaran.

2 dari 3 halaman

Harus Lebih Hati-hati

Harus Lebih Hati-hati

Duel antara Suriah U-20 vs Timnas Indonesia U-20 di laga lanjutan Grup A Piala Asia U-20 2023 di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Sabtu (04/03/2023) malam WIB. (c) Dok. AFC

Dari total 22 kali pelanggaran yang dilakukan Timnas Indonesia U-20 dari dua pertandingannya di Piala Asia U-20 2023, nama yang menjadi penyumbang tertinggi ialah Hugo Samir.

Meskipun sudah tampil dua kali sebagai pemain pengganti, Hugo Samir sejauh ini telah melakukan total enam kali pelanggaran di Piala Asia U-20 2023.

Ini menjadi jumlah tertinggi ketiga di kejuaraan ini. Hugo hanya kalah dari Abbosbek Fayzullaev (9 pelanggaran) dan Polatkhoja Kholdorkhonov (8 pelanggaran).

Jumlah yang dikoleksi Hugo Samir setara dengan milik gelandang Timnas Australia U-20, Alessandro Lopane, yang sama-sama sudah enam kali melanggar pemain lawan.

3 dari 3 halaman

Kolektor Kartu Kuning

Kolektor Kartu Kuning

Penyerang Timnas Indonesia U-20, Hokky Caraka, merayakan golnya ke gawang Suriah U-20 di laga lanjutan Grup A Piala Asia U-20 2023 di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Sabtu (04/03/2023) malam WIB. (c) Dok

Hugo juga patut bermain lebih hati-hati pada laga berikutnya. Sebab, dia sudah mengoleksi satu kartu kuning pada laga melawan Suriah U-20.

Selain Hugo, tiga pemain Indonesia U-20 lainnya yang telah mengoleksi kartu kuning ialah Hokky Caraka, Resa Aditya, dan Ronaldo Kwateh.

Empat pemain ini harus berhati-hati mengingat regulasi Piala Asia U-20 2023 menerapkan sistem suspensi bagi pemain yang sudah mendapatkan dua kartu kuning dalam dua pertandingan.

Disadur dari: Bola.com/Penulis Radifa Arsa/Editor Aryo Atmaja
Published: 05/03/2023