Jelang SEA Games, Timnas U-22 Fokus Benahi Mental

Jelang SEA Games, Timnas U-22 Fokus Benahi Mental
Timnas Indonesia U-22 (c) PSSI

Bola.net - - Tim nasional (timnas) U-22 Indonesia mengadakan pemusatan latihan (TC) untuk menghadapi SEA Games 2017. Selain melatih strategi, pelatih timnas U-22, Luis Milla juga berusaha memoles mental Evan Dimas dan kawan-kawan.

Sebelum terjun ke SEA Games, timnas U-22 sempat berpartisipasi di ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 di Bangkok, Thailand. Di sana, pasukan Merah Putih hanya bisa meraih satu kemenangan saja dari tiga pertandingan.

"Yang pasti kerja sama tim juga masalah mental. Jadi kemarin pelatih sudah memberikan taktik dan strategi, tapi yang penting mental," ujar Asisten Pelatih timnas, Bima Sakti, Rabu (9/8/2017).

Pada laga perdana, Malaysia secara mengejutkan bisa mencukur timnas U-22 dengan skor telak, 3-0. Di laga kedua, skuad Garuda Muda bisa bangkit melawan Mongolia dan menang dengan skor telak, 7-0.

Namun di laga terakhir, Ryuji Utomo dan kawan-kawan harus menghadapi Thailand. Pada pertandingan tersebut, timnas U-22 ditahan imbang pasukan Gajah Putih dengan skor, 1-1.

Sementara itu di SEA Games 2017, timnas U-22 kembali satu grup dengan Thailand. Menurut Bima, pertandingan itu akan berperan penting bagi mental skuat Garuda Muda.

"Pertandingan pertama akan berarti sangat penting," ucap Bima.

Laga lawan Thailand akan digelar pada 15 Agustus 2017. Selain Thailand, timnas U-22 berada satu grup bersama Timor Leste, Filipina, Kamboja, dan Vietnam.