Jaga Sisi Religius, Timnas U-19 Rutin Ikuti Ceramah Agama

Jaga Sisi Religius, Timnas U-19 Rutin Ikuti Ceramah Agama
Timnas U-19 berlatih di Batu (c) Dendy Gandakusumah
Bola.net - Kebersamaan Timnas Indonesia U-19 memang bisa dibilang sangat erat. Hal itu juga terlihat di pemusatan latihan yang mereka jalani di Kota Batu, Jawa Timur.

Pelatih Skuat Garuda Jaya, Indra Sjafri mengungkapkan bahwa ia dan anak asuhnya rutin mengikuti ceramah agama yang sengaja diadakan di salah satu ruangan Hotel Kusuma Agrowisata yang mereka huni selama di Batu.



Saat ini, Timnas U-19 tengah menjalani pemusatan pelatihan tahap pertama di kompleks Kusuma Agrowisata Batu, Jawa Timur. Dalam TC tahap pertama, yang akan berakhir Januari 2014 ini, tim pelatih fokus meningkatkan kondisi fisik para penggawa Skuat Garuda Jaya.

Di tahap berikutnya, yang direncanakan bakal dihelat di kompleks Universitas Negeri Yogyakarta, baru tim pelatih akan menyentuh aspek teknik dan taktik. Selain itu, di tahap kedua ini, Timnas U-19 dijadwalkan bakal melakoni laga-laga uji coba, termasuk dengan tim-tim luar negeri. [initial]

 (tw/pra)