Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Burundi di Indosiar

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Burundi di Indosiar
Rizky Ridho merayakan golnya ke gawang Burundi, Sabtu (25/3/2023) (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Jadwal pertandingan Timnas Indonesia vs Burundi pada FIFA Matchday edisi Maret 2023. Laga antara Timnas Indonesia vs Burundi akan disiarkan langsung Indosiar dan live streaming di Vidio pada 25 dan 28 Maret 2023 nanti.

Timnas Indonesia akan kembali berjumpa Burundi pada laga uji coba internasional FIFA Matchday di Stadion Patriot, Selasa 28 Maret 2023. Laga antara Indonesia vs Burundi akan dimulai pada pukul 20.30 WIB, siaran langsung di Indosiar.

Pada pertemuan pertama, khususnya babak pertama, Indonesia bermain sangat apik. Pasukan Shin Tae-yong mampu mencetak tiga gol yang masing-masing dibikin Yakob Sayuri, Dendy Sulistyawan, dan Rizky Ridho.

Meskipun kalah, Burundi menunjukkan potensi terbaiknya pada babak kedua. Mereka menunjukkan penampilan solid dan mampu mencetak gol lewat aksi Pacifique Niyongabire. Burundi akhirnya kalah dengan skor 3-1.

1 dari 4 halaman

Burundi Incar Kemenangan

Burundi Incar Kemenangan

Aksi Asnawi Mangkualam (bawah) di laga Timnas Indonesia vs Burundi, FIFA Matchday, 25 Maret 2023 (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Burundi akan memainkan leg kedua dengan tekad lebih kuat untuk meraih kemenangan. Burundi tak ingin lengah, seperti pada babak pertama pertemuan sebelumnya. Burundi siap tampil dengan performa yang berbeda.

"Kami bisa belajar dari ini untuk laga Selasa malam. Untuk laga nanti, kami berharap menjadi tim yang berbeda," tegas penyerang Burundi, Saido Berahino.

Sementara itu, pelatih Etienne Ndayiragije, menyayangkan kekalahan dari Timnas Indonesia. Menurut Etienne Ndayiragije, Burundi kalah kualitas dari pasukan Shin Tae-yong.

"Indonesia bermain sebagai tim, bukan sebagai individu. Kami mengawali laga dengan buruk dan kami juga melakukan beberapa kesalahan," ucap Etienne Ndayiragije.

2 dari 4 halaman

Jadwal Siaran Langsung Indonesia vs Burundi

Jadwal Siaran Langsung Indonesia vs Burundi

Pemain Timnas Indonesia, Dendy Sulistyawan (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Laga Pertama

Indonesia 3-1 Burundi
Sabtu, 25 Maret 2023
Stadion Patriot
Pencetak gol: Yakob Sayuri 6', Dendy Sulistyawan 14', Rizky Ridho 44'; Pacifique Niyongabire 51'

Laga Kedua

Burundi vs Indonesia
Selasa, 28 Maret 2023
Stadion Patriot
20.30 WIB
Siaran langsung: Indosiar
Live streaming: Vidio

3 dari 4 halaman

Daftar Pemain Timnas Indonesia

Daftar Pemain Timnas Indonesia

Aksi Riko Simanjuntak di laga Timnas Indonesia vs Burundi di FIFA matchday di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Sabtu (25/03/2023) malam WIB. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi
  • Kiper: Syahrul Trisna, Nadeo Argawinata, Daffa Fasya
  • Belakang: Asnawi Mangkualam, Edo Febriansah, Hansamu Yama, Elkan Baggott, Jordi Amat, Fachrudoin Aryanto, Yance Sayuri, Rizky Ridho, Pratama Arhan, Muhammad Ferarri, Shayne Pattynama
  • Gelandang: Witan Sulaeman, Dzaky Asraf, Egy Maulana Vikri, Doni Tri, Yacob Sayuri, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, Riko Simanjuntak, Marc Klok, Syahrian Abimanyu, Saddil Ramdani
  • Penyerang: Dimas Drajad, Ramadhan Sananta, Dendy Sulistyawan
4 dari 4 halaman

Daftar Pemain Burundi

Daftar Pemain Burundi

Timnas Indonesia vs Burundi, FIFA Matchday, 25 Maret 2023 (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi
  • Kiper: Justin Ndikumana, Onesime Rukundo, Fabien Mutombo
  • Belakang: Rachid Harerimana, Abdoul K Nizigiyimana, Marco Weyman, Muhindo Collin, dan Christophe Nduwarugira.
  • Tengah: Ismail Nshimirimana, Abedi Bigirimana, Elvis Kamsoba, Steve Nzigamasabo, Jospin Nshimirimana, Shassir Nahimana, Emmanuel Mvuyekure
  • Depan: Saido Berahino, Hussein Shaban, Bienvenue Kanakimana, Aaron Musore, Bonfils Caleb Bimenyimana, Pacifique Niyongabire, dan Richard Kilongozi.