Jadwal Piala AFF U-16: Kamboja U-16 vs Timnas Indonesia U-16

Jadwal Piala AFF U-16: Kamboja U-16 vs Timnas Indonesia U-16
Timnas Indonesia U-16 (c) Mustopa El Abdy

Bola.net - - Babak penyisihan grup A Piala AFF U-16 akan sampai di pertandingan terakhir. Kali ini, Timnas Indonesia U-16 akan bertemu dengan Kamboja di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Senin (6/8) malam.

Pertandingan ini sendiri sejatinya sudah tak memengaruhi kedua tim dalam posisi mereka di klasemen. Timnas Indonesia U-16 sudah dipastikan menjadi juara grup, sementara Kamboja sudah pasti tersingkir dari turnamen Piala AFF U-16.

Sadar bahwa pertandingan ini tak lagi banyak menentukan dalam posisi mereka di klasemen, pelatih Fachri Husaini pun mengindikasikan bahwa rotasi akan jadi pilihannya. Namun dengan tegas ia menolak untuk menganggap remeh Kamboja dan tetap menargetkan kemenangan.

"Kode Etik FIFA itu, bertanding untuk menang. Saya tidak akan pernah menggadaikan harga diri tim ini untuk seri atau kalah. Siapapun yang main, instruksi saya jelas, bahwa kami main untuk menang,” ungkapnya.

"Kami tidak memilih lawan. Untuk selalu tampil di pertandingan, pemain itu layak mendapat waktu istirahat lebih. Saya sudah pasti memberikan istiraha untuk pemain yang tampil terus menerus di empat pertandingan," tambahnya.

Sementara itu, pelatih Kamboja, Lee Tae-hoon juga mengungkapkan bahwa timnya akan tetap serius menghadapi pertandingan ini meskipun sudah tak lagi menentukan.

“Saya akan tetap meminta pemain bertanding dengan semangat juang tinggi. Saya tahu Indonesia memiliki tim yang sangat kuat. Tapi, kami akan berusaha untuk bisa memberi perlawanan,” timpalnya.

Pertandingan antara Kamboja vs Timnas Indonesia U-16 ini sendiri akan disiarkan secara langsung dan eksklusif di Indosiar, Senin (6/8) pukul 19:00 WIB.

Perkiraan Susunan Pemain:

Indonesia U-16 (4-3-3): Ahludz Dzikir (Kiper); Dandi Maulana Hakim, Salman Alfarid, Reza Fauzan, Kartika Vedhayanto (Belakang); Amanar Abdillah, Yadi Mulyadi, M. Talaouhu (Tengah); Hamsa Lestaluhu, Rendy Juliansyah, Sutan Zico (Depan).

Pelatih: Fakhri Husaini

Kamboja U-16 (4-5-1): Kong Pheaktra (Kiper); Py Leap Pheng, Chhim Phcpoinloeu, Lin Daradevid, Oem Vinun (Belakang); Met Samel, Ky Rina, Ath Ontoch, Che Sokmeng, Ean Pisey (Tengah); Wut Tola (Depan).

Pelatih: Lee Tae-hoon.