Jacksen Bangun Timnas Berdasar Kecepatan dan Kelincahan

Jacksen Bangun Timnas Berdasar Kecepatan dan Kelincahan
Jacksen F Tiago. © M Rachmatullah
Bola.net - Jacksen F Tiago membeberkan rencananya dengan Timnas Indonesia. Menurut Pelatih Kepala Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- tersebut, dia akan membentuk filosofi tim sesuai dengan keunggulan yang dimiliki anak asuhnya.

"Kita memiliki keunggulan di kecepatan dan kelincahan. Karena itu, saya akan bentuk tim dengan filosofi yang mengandalkan kecepatan dan kelincahan," ujar Jacksen.

"Tentu, semua perlu proses. Kita akan benahi kekurangan-kekurangan yang terlihat. Kita juga akan lakukan rotasi dan pergantian pemain di posisi-posisi yang perlu dibenahi," sambung pria yang juga merupakan pelatih Persipura Jayapura ini.

Sebelumnya, racikan pria berdarah Brazil ini terbukti ampuh. Dalam laga uji coba resmi, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (07/6), Skuad Garuda sempat berhasil menahan gempuran Timnas Belanda. Namun sayang, faktor stamina kembali menjadi momok. Kehabisan tenaga di babak kedua, Skuad Garuda harus rela gawangnya kebobolan tiga kali tanpa balas.

Sementara, menanggapi kekurangan utama anak asuhnya, Jacksen menyebut bahwa antisipasi lini belakang Timnas Indonesia terhadap umpan-umpan silang masih harus diasah lagi. Namun, Jacksen yakin bahwa sebelum laga di ajang kualifikasi Piala Asia melawan China, anak asuhnya sudah bisa mengatasi permasalahan ini. [initial]

 (den/mac)