Izin Kerja Keluar, Casemiro Bisa Debut di Manchester United Akhir Pekan Ini

Izin Kerja Keluar, Casemiro Bisa Debut di Manchester United Akhir Pekan Ini
Gelandang Manchester United, Casemiro (c) MUFC Official

Bola.net - Angan-angan fans Manchester United melihat debut Casemiro sedikit lagi menjadi kenyataan. Sang gelandang dilaporkan sudah bisa membela panji Setan Merah di akhir pekan ini.

Di awal pekan kemarin, Manchester United resmi memperkenalkan rekrutan terbaru mereka. United sukses mengamankan jasa Casemiro dari Real Madrid.

Casemiro pada saat itu tidak bisa langsung bermain melawan Liverpool. Ini disebabkan izin kerja dan visa kerjanya masih tertahan di otoritas pemerintah Inggris.

Manchester Evening News mengklaim bahwa debut Casemiro di MU segera terjadi. Ia dikabarkan sudah bisa bermain di akhir pekan ini.

Simak situasi transfer Casemiro selengkapnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Izin Sudah Keluar

Menurut laporan tersebut, Casemiro bisa tampil melawan Southampton pada akhir pekan ini. Karena izin kerjanya sudah dikeluarkan Pemerintah Inggris.

Manchester United sudah menerima kabar itu pada hari Kamis (25/8) pagi waktu setempat. Mereka sudah mendapatkan surat izin kerja untuk sang gelandang.

Jadi Casemiro sudah sah untuk memperkuat Manchester United di kompetisi domestik dan juga Eropa.

2 dari 4 halaman

Sudah Mulai Latihan

Menurut laporan tersebut, Casemiro sendiri sudah bersiap untuk bisa segera debut di Manchester United.

Sejak hari Selasa (23/8) kemarin, ia dilaporkan sudah berlatih di skuat Manchester United. Ia sudah berlatih dengan rekan-rekan setimnya.

Casemiro berpotensi jadi starter jika ia berhasil memenuhi standard yang diinginkan sang manajer. Jadi kepastiannya jadi starter atau tidak akan ditentukan besok.

3 dari 4 halaman

Nomor Punggung

Sejauh ini Manchester United belum mengumumkan secara resmi berapa nomor punggung Casemiro.

Namun dari rumor yang beredar, Casemiro akan mengenakan nomor punggung 18 yang saat ini tidak bertuan pasca Bruno Fernandes menggunakan nomor punggung 8 di musim ini.