Iwan Bule: Presiden Jokowi Kasih Bonus Rp1 Miliar untuk Timnas Indonesia U-16

Iwan Bule: Presiden Jokowi Kasih Bonus Rp1 Miliar untuk Timnas Indonesia U-16
Skuad Timnas Indonesia U-16 bertemu Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, Rabu (17/8/2022) (c) Biro Pers Sekretariat Presiden/Laily Rachev

Bola.net - Bonus untuk Timnas Indonesia U-16 terus mengalir. Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan mengatakan, Skuad Garuda Asia juga mendapatkan bonus dari Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo atau Jokowi.

Timnas Indonesia U-16 cukup sibuk saat Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan RI ke-77, Rabu (17/8/2022). Skuad Garuda Asia diundang ke Istana Negara, Jakarta Pusat, dan ke Indosiar, Jakarta Barat.

Di Istana Negara, Timnas Indonesia U-16 mengikuti upacara bendera. Sementara di Indosiar, pasukan Bima Sakti itu menghadiri acara "Konser 17-an Indonesia Juara".

"Bonus dari Pak Presiden pasti besar. Kurang lebih Rp1 miliar," ujar Mochamad Iriawan, usai acara "Konser 17-an Indonesia Juara".

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 3 halaman

Terima Kasih Jokowi

Terima Kasih Jokowi

Timnas Indonesia U-16 bersama Ketum PSSI, Mochamad Iriawan (c) PSSI

Pria yang akrab disapa Iwan Bule ini berterima kasih kepada Jokowi. Selain mengikuti upacara HUT RI ke-77, Timnas Indonesia U-16 juga disambut oleh presiden berusia 61 tahun itu.

"Terima kasih Pak Presiden, yang sudah memanggil anak-anak di sela-sela kesibukan beliau pada upacara 17 Agustus," ucap Iwan Bule.

"Bapak masih bisa memanggil dan menemui anak-anak untuk menanyakan dan memberikan bonus. Terima kasih," katanya menambahkan.

2 dari 3 halaman

Banjir Bonus

Banjir Bonus

Timnas Indonesia U-16 menghadiri acara Konser 17-an Indonesia Juara di Indosiar (c) Bola

Timnas Indonesia U-16 memang kebanjiran bonus usai menjuarai Piala AFF U-16 2022. PSSI mengklaim mengguyur Iqbal Gwijangge dan kawan-kawan Rp1,385 miliar.

Selain itu, semua penggawa Timnas Indonesia U-16 mendapatkan laptop dari J99Corp. Mereka juga diberi banyak hadiah di acara Indosiar.

Hadiah yang diterima Skuad Garuda Asia dalam acara "Konser 17-an Indonesia Juara" berupa uang tunai dan voucher. Totalnya mencapai Rp 677.300.000.

Bonus itu diberikan oleh Nex Parabola, Vidio, Bukalapak, Grab Indonesia, Ancol, Kuku Bima, Luwak White Coffe, dan Shopee.

3 dari 3 halaman

Rincian Hadiah untuk Timnas Indonesia U-16 di Acara Konser 17-an Indonesia Juara

Rincian Hadiah untuk Timnas Indonesia U-16 di Acara Konser 17-an Indonesia Juara

Momen selebrasi juara Timnas Indonesia U-16 usai menjuarai Piala AFF U-16 2022 (c) Bagaskara Lazuardi/Bola
  • Receiver Nex Parabola Combo untuk 44 orang senilai Rp 16.300.000.
  • Voucher Vidio Platinum selama satu tahun untuk 54 orang (44 orang dari Timnas Indonesia U-16 dan 10 lagi PSSI) senilai Rp 20.000.000.
  • Voucher belanja Bukalapak dengan total Rp 74.800.000.
  • Grab Indonesia memberikan Grab Gift dengan total Rp 88.000.000.
  • Ancol memberikan Annual Pass (masing-masing mendapat tiga) dengan total Rp 178.200.000.
  • Kuku Bima memberikan uang tunai sebesar Rp 100.000.000.
  • Luwak White Coffe memberikan uang tunai sebesar Rp 100.000.000.
  • Shopee memberikan uang tunai sebesar Rp 100.000.000.

(Bola.net/Fitri Apriani)